Sukses

Produser Warkop DKI Reborn Tak Berniat Kejar Rekor Laskar Pelangi

Data terakhir, Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 1 telah meraih 4,1 juta penonton sejak tayang 8 September 2016 lalu.

Liputan6.com, Jakarta Film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 1 berhasil menggusur Ada Apa dengan Cinta 2 yang menjadi box office sepanjang 2016. Data terakhir, film besutan Anggy Umbara itu meraih 4,1 juta penonton sejak tayang 8 September 2016 lalu.

Frederica,  Produser Falcon Pictures dalam IBOMA 2016.


Torehan ini lebih banyak dari AADC 2 yang mengumpulkan 3,6 juta penonton.‎ Melihat hal itu, wajar rasanya jika Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 1 digadang-gadang bakal menggusur Laskar Pelangi yang sudah delapan tahun memuncaki tangga perolehan penonton terbanyak dengan 4,6 juta penonton.

Mengenai hal itu, Produser Falcon Pictures, Frederica tak mau sesumbar.‎ Ia mengaku tak bernafsu mengejar.

"Kalau ditanya akan kejar Laskar Pelangi, kami enggak (menargetkan). Kami bersyukur mendapatkan anugerah yang luar biasa ini. Kalau akhirnya kami bisa lewati atau tidak, kami tetap bersyukur," kata Frederica kepada Liputan6.com, akhir pekan lalu.

Hanya saja, sejauh ini upaya promosi terus dilakukan guna menjaring penonton sebanyak mungkin. Langkah-langkah seperti iklan televisi, media sosial, hingga nonton bareng akan terus diterapkan hingga akhir waktu yang diberikan pihak bioskop.

"Promosi masih tetap lanjut, seperti (iklan) televisi, nobar dan socmed. Khusus nobar kami lihat cukup efektif, karena kami bisa lihat langsung situasi di lapangan," ungkapnya.

Adegan film Warkop DKI Reborn (Falcon Pictures for Liputan6.com)

"Dan kami bersyukur diberikan layar banyak oleh tiga bioskop besar Indonesia. Pengurangan dan pemberian layar itu pihak bioskop yang berwenang," Frederica menambahkan. (Ras/Rtn)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini