Sukses

Timor Leste Kehilangan Wakilnya di Top 18 D'Academy Asia 2

Sedangkan Indonesia dan Malaysia masih jadi yang terkuat di D'Academy Asia 2.

Liputan6.com, Jakarta - Dangdut Academy Asia 2 telah memasuki Babak 18 Besar. Sebanyak 18 kontestan sudah tersingkir, dan kini masih tersisa 18 kontestan lagi yang masih bertahan guna memperebutkan gelar juara baru. Ke-18 peserta ini lantas kembali dibagi menjadi 6 grup lagi.

Group A menjadi grup pertama yang memulai Top 18. Rani (Indonesia) bertemu dengan Rojer Kajol (Malaysia), dan Gerson Oliveira (Timor Leste). Ketiga kontestan bertanding mulai Jumat (18/11/2016) lalu. Sementara Sabtu (19/11/2016) tadi malam, Konser Result digelar untuk memastikan satu kontestan yang harus tersenggol.

Rani D'Academy Asia 2 (Vidio.com)

Setelah di malam show pertama kalah telak dari Rojer dengan selisih hingga 13 poin, jagoan tuan rumah akhirnya mampu membalikkan keadaan. Rani sukses mempecundangi pria bertubuh gempal namun bersuara khas ini dengan hanya terpaut 2 poin di Konser Result.

Semalam, Rani berhasil mengumpulkan total nilai sebanyak 1077 poin, sedang Rojer dengan 1075 poin. Keduanya memang sudah bersaing hingga membuat para komentator panas dengan pujian masing-masing. Begitupun saat di penjurian voting. Nilai keduanya saling kejar-kejaran.

Rani-Rojer akhirnya dipastikan lolos ke Babak 12 Besar karena kontestan ketiga, Gerson hanya meraup total nilai sebesar 1039 poin. Perolehan ketiganya yang mampu menembus lebih dari 1000 poin sudah memperlihatkan seberapa sengit persaingan di Group A.

Sementara itu, dengan tersingkirnya Gerson jelas membuat peluang salah satu negara kontestan baru di gelaran D'Academy Asia memenangkan ajang di tahun kedua ini menipis. Timor Leste kini praktis hanya tinggal mengandalkan satu wakilnya, Maria Vitoria.

Gerson D'Academy Asia 2 (Vidio.com)

Indonesia-Malaysia sendiri hingga kini belum ada satupun kontestannya yang tersenggol. Seperti tahun lalu, kedua negara ini memang masih jadi yang terkuat dan rasanya langkah para kontestannya sulit dibendung para lawan. Para netizen di sosial media bahkan memprediksi kedua negara bakal menempatkan 12 wakilnya, masing-masing 6 orang, ke Babak 12 Besar nanti. Akankah ini terjadi?

Minggu (20/11/2016) malam ini, Top 18 D'Academy Asia 2 akan menampilkan grup kedua, Group B. Persaingan Group B yang diisi Duo Alfin (Indonesia), Zizi Kirana (Malaysia), dan Ammy Fara (Thailand) dipastikan juga bakal seru mengingat ketiganya punya kualitas sama baiknya. Lantas, siapa yang mungkin bakal tersenggol?

Saksikan pertarungan mereka di Top 18 Group B Dangdut Academy Asia 2 malam ini mulai pukul 18.00 WIB, hanya di Indosiar.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.