Sukses

Yang Spesial di SCTV Awards 2016

SCTV Awards 2016 kali ini akan menghadirkan 14 kategori.

Liputan6.com, Jakarta - SCTV kembali menggelar ajang SCTV Awards 2016. Digelar di Studio 6 Emtek City, Daan Mogot, Jakarta Barat, Rabu (30/11/2016), SCTV siap membuktikan dirinya sebagai rumah bagi para bintang.

Hal tersebut sesuai dengan tema yang diusung pada gelaran yang ke-16 kali ini 'Home of The Stars'.

"Awards kali ini sebagai pembuktian, setiap artis yang dimunculkan di tayangan SCTV menjadi artis yang luar biasa. Menjadi populer di kalangan masyarakat," ujar Direktur SCM, Harsiwi Achmad, di SCTV Tower, Senayan City, Jakarta, Kamis (24/11/2016).

Direktur SCM, Harsiwi Achmad (Liputan6.com/Fatkhur Rozaq)

Terbukti beberapa selebritas Tanah Air dikenal lantaran awal kemunculannya karena tayangan dari SCTV. Seperti sinetron Cinta Fitri yang memopulerkan Shireen Sungkar.

Ada juga sinetron Ganteng Ganteng Serigala yang memunculkan dua nama fenomenal, Aliando Syarief dan Prilly Latuconsina. "SCTV ini memang berani memunculkan artis-artis muda berbakat," sambung Harsiwi Achmad.

Pernyataan Harsiwi Achmad tersebut diperkuat oleh Ricky Harun. Selama 12 tahun Ricky Harun berkarier di industri hiburan Tanah Air, SCTV selalu menjadi tempat untuknya melahirkan karya.

Ricky Harun [Foto: Faisal R. Syam/Liputan6.com]

"Saya lahir dan besar di SCTV. Meski pernah ke televisi lain, tapi saya tetap kembali ke SCTV. SCTV memang rumah saya," kata Ricky Harun.

Sementara itu, dalam Gelaran SCTV Awards 2016 kali ini akan menghadirkan 14 kategori. Yang terbaru, SCTV menghadirkan kategori pendatang baru paling ngetop.

Dari 14 kategori tersebut, pemenang diambil berdasarkan pemilihan dari masyarakat lewat SMS dan media sosial seperti Twitter.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini