Sukses

Ini Ritual Wajib Pandji Pragiwaksono Sebelum Stand-Up

Pandji Pragiwaksono menggelar tur dunia Juru Bicara yang akan berakhir di Jakarta.

Liputan6.com, Jakarta Pandji Pragiwaksono, bisa dibilang adalah salah satu komika paling sukses di Tanah Air. Lihat saja, selama sembilan bulan terakhir ini ia melakukan tur dunia stand up comedy bertajuk "Juru Bicara" di 23 kota dari 8 negara, di lima benua.

Selama menggelar tur dunia ini, Pandji mengaku ada satu rangkaian ritual yang tak pernah ia lewatkan sebelum manggung.

Pandji Pragiwaksono saat berkunjung ke kantor Liputan6.com

"Yang pasti sih tidur siang," kata Pandji Pragiwaksono, saat bertandang ke kantor Liputan6.com, Jakarta Pusat, Selasa (6/12/2016). Pandji menyebut ia harus beristirahat dengan cukup karena setiap penampilannya memakan waktu dua jam lebih, yang tentu saja menguras tenaga.

Setelah bangun ia mulai memeriksa materi yang akan ia bawakan. "Saya tulis satu per satu jokes-nya di atas kertas. Semuanya saya tulis, terus saya periksa lagi ada yang kelewat atau enggak. Kan banyak banget itu," kata Pandji menambahkan.

Setelah itu, ia akan melatih materinya secara lisan, lengkap dengan gerak tubuh yang akan ia lakukan di atas panggung. "Istilahnya 'dibadanin'," kata Pandji Pragiwaksono.

Terakhir, satu ritual yang tak boleh absen buat dia, adalah stretching sebelum naik panggung. Pandji mengatakan ia pernah merasakan pengalaman menyakitkan gara-gara tak melakukan pelemasan otot ini.

"Di atas panggung ketarik ototnya, gara-gara saya kan banyak gerak. Itu enggak enak banget. Keluar keringat dingin, akhirnya cuma berdiri saja," kata Pandji.

Pandji Pragiwaksono

Sementara itu, tur dunia "Juru Bicara" akan ditutup di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, pada 10 Desember mendatang. Sebanyak 3 ribu tiket telah ludes, karena itu Pandji Pragiwaksono mengadakan show tambahan di siang harinya, pada tanggal dan tempat yang sama.

Ada 500 tempat duduk yang dibanderol dengan harga Rp 550 ribu per kursi untuk pertujukan di siang hari ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini