Sukses

Film Justice League Munculkan Superhero yang Menjengkelkan

Film superhero Justice League bakal disegarkan oleh kehadiran The Flash.

Liputan6.com, Los Angeles - Pecinta berat komik superhero DC bakal dimanjakan pada 2017 mendatang dengan kehadiran film Justice League. Di situ, kita akan melihat aksi berbagai superhero yang terdiri dari Batman, Wonder Woman, The Flash, Aquaman, Cyborg, hingga Superman.

Menurut laporan yang disampaikan laman Movie Web, Selasa (20/12/2016), sebuah tampilan foto terbaru Justice League telah dirilis oleh Entertainment Weekly. Di dalamnya terdapat tiga karakter superhero utama: Batman, Wonder Woman, dan The Flash.

Tiga superhero di Justice League. (Entertainment Weekly)

Ketiga karakter tersebut menjadi trinitas baru film ini. Posisi The Flash bisa dibilang menggantikan Superman yang dalam kisah aslinya sebagai pendiri Justice League. Meskipun begitu, sutradara Zack Snyder mengaku puas dengan perubahan tersebut.

"Saya super senang dengan keserasian league pelaku keadilan versi saya," kata Zack Snyder di tengah-tengah penyuntingan film Justice League kepada Entertainment Weekly beberapa waktu lalu.

Keserasian antara para pemain dan karakter, menjadi unsur penting demi kesuksesan film ini. Berbicara mengenai hal tersebut aktor pemeran The Flash, Ezra Miller, memberi gambaran mengenai superhero yang dimainkannya.

Tampilan para superhero DC di film Justice League yang rilis 2017. (Warner Bros)

"Flash adalah Ringo Starr (personel The Beatles). Dia menjengkelkan semuanya, tapi ia belum membuat kesal siapa pun. Paman Fish Curry (Aquaman) sangat pemarah. Ayah (Batman) juga pemarah (Dia memiliki perjalanan panjang melawan kejahatan). Wonder Woman sangat perhatian, jadi meskipun dia kesal dengan The Flash, dia masih sangat penyayang," ujar Ezra Miller.

Trailer Justice League memang belum dirilis, namun sebuah video pendek sempat dirilis untuk menggambarkan film superhero tersebut. Sementara itu, Wonder Woman akan tayang terlebih dahulu, 2 Juni 2017. Justice League menyusul beberapa bulan kemudian pada 17 November 2017.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.