Liputan6.com, Jakarta: Penyanyi remaja Afgansyah Reza kembali menunjukkan prestasi. Untuk kesekian kalinya, pria berkacamata itu masuk sebagai salah satu nominasi dalam acara penghargaan musik terkemuka SCTV Music Awards. "Senang banget bisa masuk, ibaratnya saya sudah diakui masyarakat," kata Afgan di Hot Shot SCTV, Sabtu (8/5).
Fajar Element, produser Afgan mengatakan pelantun tembang Sadis itu memang pemalu, seperti yang banyak orang bilang. "Afgan memang sedikit pemalu, tapi sekarang udah enggak kok," ucap Fajar. Baginya, penyanyi bersuara khas itu memiliki peluang besar dalam SCTV Music Award.
Kendati sudah mendapat banyak pujian, Afgan tidak mau terlalu berharap. Teman dekat Olivia Jansen itu hanya ingin berkonsentrasi terhadap apa yang sedang ia lakukan saat ini. "Saya bukan tipikal orang yang terobsesi pengen menang," tutur Afgan. "Saya hanya berusaha jadi yang terbaik."
Fajar Element, produser Afgan mengatakan pelantun tembang Sadis itu memang pemalu, seperti yang banyak orang bilang. "Afgan memang sedikit pemalu, tapi sekarang udah enggak kok," ucap Fajar. Baginya, penyanyi bersuara khas itu memiliki peluang besar dalam SCTV Music Award.
Kendati sudah mendapat banyak pujian, Afgan tidak mau terlalu berharap. Teman dekat Olivia Jansen itu hanya ingin berkonsentrasi terhadap apa yang sedang ia lakukan saat ini. "Saya bukan tipikal orang yang terobsesi pengen menang," tutur Afgan. "Saya hanya berusaha jadi yang terbaik."
Error loading player:
No playable sources found