Sukses

Kenakan Kerudung, Sophia Latjuba dan Eva Celia Dikira Kembar

Tiba di Aceh, Eva Celia dan Sophia Latjuba menutup rambutnya.

Liputan6.com, Banda Aceh - Beberapa waktu lalu, Pidie Jaya, Aceh, luluh lantak akibat bencana gempa bumi. Korban pun berjatuhan serta sejumlah sarana prasarana lumpuh total. Peristiwa memilukan ini turut menggerakkan hati masyarakat untuk memberi uluran tangan. Tak terkecuali kalangan selebritas, salah satunya Sophia Latjuba.

Kekasih Ariel NOAH itu selama ini memang cukup dikenal sebagai artis yang memiliki jiwa sosial tinggi. Hal positif inilah yang juga ditularkan kepada anaknya, Eva Celia. Tak lama setelah bencana gempa bumi itu terjadi, Ia dan sang putri bergegas mengadakan penggalangan dana.Eva Celia dan Sophia Latjuba (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Update terakhir, jumlah donasi yang dikumpulkan sudah berhasil menyentuh angka Rp100 juta. Nantinya, uang ini akan diberikan kepada SDN Pidie Jaya dalam bentuk peralatan sekolah, serta bahan material untuk pembangunan gedungnya.

"Saya dan Eva akan berangkat tgl 6 Januari menuju Banda Aceh. Kami akan serahkan sumbangannya (sampai saat ini terkumpul Rp. 100 juta) ke salah satu SDN di Pidie Jaya yang kami pilih karena skala kerusakannya, sekitar 3 jam dari Banda Aceh," tulis Sophia Latjuba dalam Instagramnya, Kamis (5/1/2017).

Hari ini, Jumat (6/7/2017) Sophia Latjuba dan Eva Celia pun sudah tiba di Aceh. "Mendarat di Banda Aceh langsung menuju Pidie Jaya untuk menyerahkan bantuan. Wish us luck. #serambikasih," kata Sophia Latjuba dalam keterangan foto di Instagram.

Seperti diketahui, Negeri Serambi Mekah itu memiliki peraturan bahwa siapa saja yang berkunjung ke sana, diharuskan berpakaian sopan, serta berkerudung bagi kaum wanita. Entah itu mereka berasal dari agama, etnis, atau negara mana pun.

Sophia Latjuba dan Eva Celia pun menyesuaikan peraturan di sana. Ibu dan anak ini tampak sangat anggun dengan pasmina yang dikenakannya untuk menutupi aurat kepala. Imej Sophia yang awet muda, membuat beberapa netizen melihat mereka berdua bagai anak kembar. [Foto: Instagram Sophia]

"Omg... both of u looks like twin !! So beautiful. GBU and famly @sophia_latjuba88," tulis pemilik akun @angelistanto. "Kayak kembaran," tutur pemilik akun @oliver_kidsfurniture. "Gw pikir kembar.hahahaha," ungkap @dshanti88.

Tak lupa ada pula yang mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan. "Terima kasih utk "donasinya" Mama Sophie & putrinya semoga bermanfaat utk mereka yg membutuhkan, Amean," imbuh @pak_dee_ronnie_rafaeyza. (Ufa)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini