Sukses

Sulis Ingin Bikin Kapok Pelaku Investasi Bodong ‎

Sulis berharap kasus yang dialaminya ini menjadi pelajaran bagi masyarakat agar berhati-hati saat melakukan sebuah investasi.

Liputan6.com, Jakarta ‎Gara-gara mengikuti investasi bodong, harapan Sulistyowati (Sulis) untuk pergi umrah bersama keluarga pun kandas. Penyanyi lagu religi ini hanya bisa gigit jari lantaran uang senilai Rp400 juta miliknya raib.

Walau sudah memaafkan pelaku, Ahmad Nizar Fahmi yang merupakan pengurus fans club-nya, Sulis ingin memberi rasa jera. Makanya, ia tetap memproses masalah investasi bodong ini hingga ke pengadilan.

Sulis saat menjalani sidang ke-2 di PN Depok, Jawa barat, Selasa (17/1). Sulis diketahui mengalami penipuan yang diduga dilakukan oleh rekannya sendiri, Ahmad Nizar Fahmi dalam investasi percetakan. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

"Tetap dong (proses hukum). Sulis memaafkan, tapi ingin supaya kapok dan tidak diulangi dia," kata Sulis di Pengadilan Negeri Depok, Jawa Barat, Selasa (17/1/2017).

Sejauh ini Sulis pun telah bertemu keluarga pelaku. Sulis mengatakan bahwa pihak keluarga pelaku akan mencari solusi guna mengganti kerugian yang dialami Sulis.

"Saya enggak tahu diri juga kalau minta ke keluarganya100 persen langsung kembali. Walau alangkah baiknya keluarga besarnya mengusahakan itu (ganti lunas). Tapi kalau tidak mampu ya separuhnya dari nilai utang-lah," ujar pelantun lagu "Ummi" ini.

Sulistyowati alias Sulis didampingi kuasa hukumnya memenuhi panggilan kepolisian untuk menjalani BAP lanjutan untuk kasus dugaan penipuan Rp400 juta oleh sahabatnya. (Herman Zakharia/Liputan6.com)

Terakhir, Sulis berharap kasus yang dialaminya ini menjadi pelajaran bagi masyarakat agar berhati-hati saat melakukan sebuah investasi.

"Ini jadi pelajaran buat Sulis dan buat semua (orang) yang mau terlibat bisnis dengan orang lain. Lihat dulu legalitasnya, jangan kayak Sulis cuma percaya omongan akhirnya kena batunya," ungkap Sulis. (Ras)‎

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.