Sukses

Lambung dan Jantung Bermasalah, Iyeth Bustami Terbaring Lemah

Iyeth Bustami tampak terbaring lemah di rumah sakit dengan selang oksigen terpasang di hidungnya.

Liputan6.com, Jakarta - Kabar kurang mengenakkan datang dari pedangdut sekaligus penyanyi pop Melayu, Iyeth Bustami. Pelantun "Laksmana Raja di Laut" itu dikabarkan tengah jatuh sakit.

Kondisi itu diinformasikan seorang penggemar di fan page Facebook Iyeth Bustami pada 31 Januari 2017. Penggemar bernama Lisda Wati itu memperoleh kabar langsung dari suami Iyeth, Eka Sapta.

 Iyeth Bustami jatuh sakit [foto: facebook]

Bersamaan dengan kabar tersebut, Lisda mengunggah foto yang memperlihatkan Iyeth Bustami terbaring tak berdaya di rumah sakit. Terlihat selang oksigen terpasang di hidung penyanyi berusia 42 tahun.

"Ass... #repost Eka Sapta. Bwt semua Teman2 iblovers Mohon Doanya Bwt Bunda/Idola kita tercinta ya... Semoga Beliau lekas sembuh dn diangkat sgla penyakitnya..." tulis Lisda Wati.

Dari penjelasan Eka di media sosial, sang istri terbaring lemah lantaran lambung dan jantungnya sempat bermasalah. Beruntung, Iyeth Bustami tidak sampai dirawat di rumah sakit.

 Kreativitas dan inovasi membuat dunia musik semakin berkembang, termasuk musik dangdut. Menanggapi perkembangan dangdut saat ini, artis senior Iyeth Bustami jutru mengingatkan agar dangdut original tetap dilestarikan. (Nurwahyunan/Bintang.com)

Ibu tiga anak itu melakukan endoskopi untuk melihat kondisi saluran pencernaannya. Saat ini Iyeth Bustami masih dalam tahap pemulihan.

"Aamiin ya Robbalalamiin... makasi u/ semua doanya... skrg kondisi Iyeth msh dlm pemulihan. Itu foto saat pemeriksaan endoskopi kmrn, memang ada bermasalah dng lambung & jantungnya, alhamdulillah ngga sampai dirawat, makasi u/ doa semua keluarga & sahabat..." tulis Eka Sapta seperti diinformasikan akun Instagram @iblovers_asia.

Sayangnya, hingga berita ini diturunkan, suami Iyeth Bustami itu belum juga dapat dihubungi untuk memperoleh keterangan lebih lanjut.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini