Sukses

Ini Sebab Fadly Batang Tersenggol di Grup 4 D'Academy 4

Padahal, Fadly dinilai mulus membawakan lagu Dingin di Konser Nominasi D'Academy 4.

Liputan6.com, Jakarta - Dangdut Academy 4 atau D'Academy 4 kembali menggelar Konser Nominasi. Kamis (2/2/2017) tadi malam, giliran Fiko (Bangka Belitung), Mira (Banyuwangi), Silvi (Cianjur), dan Fadly (Batang) dari Grup 4 menjadi penampil di hari keempat Top 28 ini.

Seperti para akademia di 3 grup sebelumnya, keempat akademia Grup 4 juga harus menampilkan penampilan serta aksi panggung terbaik mereka jika tak ingin tersingkir dari kompetisi. Lantas, siapa akademia yang tersenggol dan siapa pula penampil terbaik dari Grup 4? Berikut ulasan singkatnya.

Fiko D'Academy 4

Semalam, dua akademia yang tampil di awal dan akhir konser harus masuk posisi tidak aman. Tampil sebagai pembuka, Mira membawakan lagu Sumpah Benang Emas. Penampilan Mira dinilai sudah cukup bagus, namun ada beberapa koreksi diberikan para juri khususnya untuk ekpresi. Dan sayangnya, polling SMS yang ia terima juga menempatkannya di dua terbawah.

Sementara Fadly yang tampil terakhir juga masuk bottom two karena polling SMSnya rendah. Selain itu, penampilan Fadly saat menyanyikan lagu Dingin juga mendapat banyak koreksi. Dewi Perssik dan Iis Dahlia bahkan menyebut penampilan Fadly mudah dilupakan meski ia punya suara mulus dari awal hingga akhir lagu.

Hasil babak voting sendiri akhirnya memastikan pemuda yang bekerja sebagai asisten rumah tangga ini menjadi akademia yang harus tersenggol. Fadly hanya mampu merebut 3 lampu hijau dengan Dewi dan Iis menekan tombol merah. Sedang Mira hanya mendapat satu lampu merah dari Beniqno.

Beniqno (Umi Septia/Liputan6.com)

Polling SMS terakhir keduanya juga menunjukan Mira unggul dari Fadly, 23,01% berbanding 17,79%. Untuk pemuncak klasemen Grup 4 D'Academy 4 lagi-lagi ditempati Fiko dengan 31,21%. Menguntit dibelakangnya ada Silvi yang semalam tampil menghibur lewat lagu Mimpi Manis. Silvi mengumpulkan SMS sebesar 27,79%.

Tak hanya meraih SMS tertinggi, penampilan Fiko dengan lagu Ijuk milik Iyeth Bustami juga mendulang pujian dari para juri dan komentator. Menurut mereka, Fiko mampu menyanyikan lagu yang sangat kental Iyeth Bustami tersebut dengan gayanya sendiri. Hal ini membuat penampilan Fiko menjadi lebih bersinar.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini