Sukses

Ditertawakan Istri, Ferry Salim Cuek

Apa yang membuat Ferry Salim ditertawakan oleh istrinya?

Liputan6.com, Jakarta Sebuah film drama percintaan baru berjudul Remember The Flavor: Biarkan Rasa Itu Memiliki akan meramaikan layar bioskop mulai 15 Februari mendatang. Ferry Salim, salah satu aktor pendukung di film tersebut bercerita mengenai perannya yang menjadi seorang bapak-bapak dengan aksen Jawa Tengah yang kental di film tersebut.

"Saya jadi seorang laki-laki bernama Hendro, yang masih terbawa masa lalunya. Saya harus ngomong dialek bahasa Jogja, jadi keliatan agak tua di sini," jelas Ferry Salim saat ditemui di kawasan Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, belum lama ini.

Untuk memperdalam peran yang akan ia mainkan dalam film itu, Ferry Salim mengaku membiasakan diri untuk bicara dengan aksen tersebut, begitu pun ketika di rumah.

"Saya di rumah dari mulai reading sampai syuting saya pasti ngomongnya dialek Jawa. Istri saya suka ngetawain saya, hitung-hitung latihan, bodo amat di rumah kan kalau diketawain no problem," Ferry Salim menjelaskan sembari tertawa.

Dalam film itu, Ferry Salim dikisahkan memiliki kedai es krim tua yang pembuatan es krimnya masih menggunakan mesin lama.

"Sempet belajar dulu bagaimana bikin es krim zaman dulu yang harus pakai garam dan lain-lain. Jadi, ya saya beberapa hari sebelum syuting saya ke sana untuk menikmati dan berusaha untuk menyatu dengan tempat itu," papar ayah dari Brandon Salim, yang belakangan memilih mengikuti jejak ayahnya di dunia peran.

Selain Ferry Salim, dalam film ini, turut pula berperan nama-nama lain yang membintangi film tentang cinta yang tak tersampaikan. Diantaranya, Tarra Budiman, Sahira Anjani, Annisa Pagih, dan masih banyak lagi.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini