Sukses

Julia Perez Kesulitan Membayar Biaya Rumah Sakit

Teman-teman artis akan membuat charity untuk membantu biaya rumah sakit Julia Perez.

Liputan6.com, Jakarta - Julia Perez (Jupe) masih berjuang melawan kanker. Selama dua bulan terakhir, Jupe mendapat perawatan intensif di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta Pusat.

Namun, kabarnya Jupe mengalami sedikit masalah dalam perawatannya di rumah sakit. Pelantun lagu "Belah Duren" itu kabarnya sempat berniat ingin pulang karena terbentur masalah ekonomi.

Julia Perez dijenguk Hanung Bramantyo dan Zaskia Mecca. (Instagram)

"Jupe itu enggak mau menyusahkan orang lain. Dia kemarin mau pulang karena terbentur biaya," ujar sahabat Julia Perez, Ruben Onsu, saat ditemui di kawasan Otista, Jakarta Timur, Selasa (14/3/2017).

Mahalnya biaya perawatan membuat Ruben Onsu dan sahabat artis lainnya berniat untuk menggalang dana. Hal itu dilakukan guna meringankan beban yang dipikul Julia Perez.

"Biayanya mahal sekali, makanya saya dan Mas Eko Patrio mau adakan charity. Ini atas sepersetujuan Jupe juga, semua biaya saya bilang biarkan teman-teman yang handle dan back up," kata Ruben Onsu.

Ruben Onsu (Liputan6.com/Faisal R Syam)

Awalnya penggalangan dana untuk Julia Perez akan digelar pada akhir Maret 2017. Namun, karena satu alasan tertentu kegiatan charity itu terpaksa diundur.

"Charity untuk Jupe diundur karena ada sesuatu. Kami mau yang terkonsep dengan baik. Ada beberapa artis yang mau terlibat, saya mau ini charity resmi dari Jupe dan keluarga. Saya izin pelan banget, soalnya Jupe tidak senang kalau (ada) charity (untuknya)," ungkap Ruben Onsu. (fei)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini