Sukses

Mesranya Kekasih Peluk Tyas Mirasih Usai Lamaran

Tyas Mirasih yang mengenakan gaun putih terlihat bahagia telah resmi dilamar sang kekasih, Raiden Soedjono.

Liputan6.com, Jakarta Tyas Mirasih dan kekasihnya, Raiden Soedjono akhirnya saling mengikat, setelah dua tahun menjalin asmara. Tepat pada Minggu (19/3/2017), Raiden pun melamar Tyas.

Proses lamaran tersebut berjalan lancar. Tyas Mirasih yang mengenakan gaun putih terlihat bahagia telah resmi dilamar sang kekasih yang saat itu mengenakan batik hitam lengan panjang.

Tanda ucapan cinta, Raiden Soedjono pun memeluk Tyas Mirasih dari arah samping. Wajah sang kekasih pun menempel di pipi Tyas yang terlihat sumrigah.

Tyas Mirasih dan Raiden Soedjono tersenyum bahagia jalani lamaran (Foto: Instagram)

Pose ini pun diunggah Tyas Mirasih di akun Instagramnya. Keduanya pun dikelilingi bunga berwarna putih, baik asli maupun hanya hiasan.

"After woman, flowers are the most lovely thing God has given the world," tulis Tyas Mirasih.

Doa pun mengalir dari para netizen. Mereka berharap semuanya berjalan lancar hingga hari yang dinantikan Tyas Mirasih.

"Ciiiiee....bntr lagi halal nih ya...congrats ya @tyasmirasih lancar smuanya ya ampe hari H...kl butuh jasa cuci piring calling ajj kak hahhaha," tulis akun @hermawan.robbie.

Hal senada juga dikatakan akun @indah_oshin, "Selamat ya ka semoga lancar sampai hari H ... saya ikut senang dan terharu @tyasmirasih."

Raiden Soedjono peluk mesra Tyas Mirasih usai melamarnya (Foto: Instagram)

Begitupun dengan akun @decy_purnomo, "Selamat,,,& lancar sampai hari H...mjd klg yg samawa,jodoh dunia akhirat aamien...sukses sllu @tyasmirasih."

Seperti diketahui, Tyas Mirasih sudah dilamar Raiden di Jepang saat keduanya menjalani liburan. Sepulangnya ke Tanah Air, keduanya pun terlihat sibuk mengurus segala keperluan pernikahan mereka.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini