Sukses

Siapa 2 Akademia yang Tersenggol di Konser Final Wildcard DA4?

Dua akademia ini tersenggol dari konser final Wildcard DA4 tadi malam, Rabu (12/4/2017).

Liputan6.com, Jakarta Persaingan enam akademia yang telah tersenggol pada Konser Final Wildcard untuk kembali masuk ke babak 5 besar Dangdut Academy 4 atau DA4 berlangsung seru, pada Rabu (12/4/2017) tadi malam. Keenam kontestan saling berlomba tampil dengan aksi terbaiknya untuk bisa lolos.

Di Konser Final Wildcard ini, dua orang penerima SMS tertinggi bakal lolos otomatis dan masih akan berjuang di babak selanjutnya. Empat lainnya menghadapi babak voting juri dengan dua peraih lampu hijau terbanyak bakal kembali bersaing, sedang dua lainnya terpaksa harus tersenggol.

Di show malam pertama, siapakah dua akademia yang akhirnya tersenggol?

Firdaus, kontestan Dangdut Academy 4

Sesuai prediksi sebelumnya, Teguh (Bandung) sukses mendulang SMS terbanyak dari pemirsa. Membawakan lagu "Dia Lelaki", Teguh langsung mendapat 5 lampu hijau dan berhasil memimpin polling SMS terakhir dengan jumlah 19,5 persen. Mengikuti jejak Teguh, ada Azizah (Maumere) yang menyanyikan lagu "Kepastian" mendapat 18,79 persen.

Empat posisi terbawah ditempati Firdaus (Sumenep), Hafiz (Batubara), Nuril (Jember), dan Rafi (Cirebon). Lolosnya dua di antara mereka pun bergantung pada keputusan dewan juri. Namun jika ada yang meraih hasil imbang, penentuan akademia lolos bisa dikembalikan ke polling SMS.

Di babak voting inilah, Firdaus dan Hafiz jadi dua akademia yang terpaksa harus tersingkir di Konser Wildcard. Firdaus yang membawakan lagu "Doa Suci" hanya mampu mendapat 2 lampu hijau.

Menurut Iis, Firdaus belum mampu mempertahankan konsistensi saat bernyanyi, sehingga ada bagian yang terdengar bagus dan ada yang tidak. Sementara, untuk bersaing di kompetisi haruslah mampu tampil maksimal.

"Sebenarnya kamu istirahat cukup, dibandingkan sama Teguh. Saya pengen kamu mulus dari awal sampai akhir. Tapi kamu tuh on off, ada part yang enak banget tapi ada yang nadanya enggak duduk. Inikan kompetisi, saya maunya kamu mulus dan enggak fatal," katanya.

Inul Daratista pun meminta Firdaus untuk banyak belajar karena masih terdapat beberap kekurangan di penampilan Firdaus. "Saya kasih merah sebagai cambuk karena ini kesempatan terakhir, kamu harus banyak belajar lagi pernafasan supaya kamu menyanyinya stabil. Walaupun penjiwaannya dapet, tapi kamu harus belajar lagi," ucap Inul Daratista.

Sedang Hafiz gagal memikat hati juri dengan lagu "Makhluk Cantik-nya". Hafiz juga tersenggol, walau meraih 1 lampu hijau lebih banyak dari Firdaus. Keduanya kalah dari Nuril dan Rafi yang masing-masing meraup 5 dan 4 lampu hijau. Bagi Hafiz, bisa berada di ajang DA4 merupakan pengalaman baginya. "Hafiz menikmati proses selama mengikuti D'Academy 4 ini, banyak ilmu yang didapat dan menjadi bekal yang luar biasa bagi Hafiz," kata dia. 

Hafiz Dangdut Academy 4.

Polling SMS terakhir sendiri sebenarnya menempatkan Firdaus berada di urutan ketiga (18,05 persen), sementara Hafiz memang mengisi posisi buncit dengan jumlah SMS 13,13 persen. Nuril ada di posisi keempat (17,73 persen), diikuti Rafi (15,8 persen).

Konser Final Wildcard Dangdut Academy 4 akan kembali dilanjutkan Kamis (13/7/2017) nanti malam. Siapa lagi akademia yang akan tersenggol dan siapa yang akan lolos ke Top 5? Saksikan malam ini mulai pukul 18.00 WIB, hanya di Indosiar.

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.