Sukses

Lagu Ini Bikin Freza Juarai Bintang Panggung Asik 2017

Kontes bernyanyi dan bermusik "Bintang Panggung Asik 2017" telah sampai pada malam puncak.

Liputan6.com, Jakarta Kontes bernyanyi dan bermusik "Bintang Panggung Asik 2017" yang diselenggarakan Vidio.com bersama Telkomsel, telah sampai pada babak grand final. Acara ini disiarkan langsung melalui streaming di Vidio.com pada Jumat (19/5/2017), sejak pukul 19.00 WIB.

Freza, salah satu finalis asal Pekanbaru, membawakan sebuah lagu dari Tulus berjudul "Monokrom" sambil memainkan gitar. Aksinya malam ini membuat sang juri Bintang Panggung Asik 2017 yang terdiri dari Naga Lyla, Enda Ungu, dan Trio Macan kompak memberi pujian.

Lima finalis, (ki-ka) Rama, Freza, Anggi, Fatoni dan Sasha berpose saat sesi foto di SCTV Tower, Jakarta, Rabu (17/5). (Liputan6.com/Fatkhur Rozaq)

"Dari awal lihat, memang dia sudah punya karakter yang kuat menjadi anugerah. Kalau dari perform barusan tidak ada yang perlu disampaikan lagi. Teraplikasi dengan baik sesuai dengan apa yang selama ini kita latih," puji Naga Lyla di panggung Studio 1 Indosiar, Daan Mogot, Jakarta.

"Gue setuju sama Naga, enggak perlu ada yang diubah. Lo packagingnya​ udah seperti ini. Tapi gue lihat lo ada tekanan ya, terlihat ada beberapa fals di belakang. Welcome to the club lah dari gue," terang Enda Ungu mendukung pernyataan Naga.

Tak puas dengan satu penampilan lagu mellow, Trio Macan menantang Freza Bintang Panggung Asik 2017 ini untuk memainkan satu lagu bertempo up beat.

"Deg-degan? Grogi? Tapi enggak keliatan. Kamu udah sering manggung ya? Coba nyanyiin satu lagi yang tempo kencang dong," kata salah satu anggota Trio Macan.

Freza asal Pekanbaru keluar sebagai pemenang di Bintang Panggung Asik 2017. (Adrian Putra/Bintang.com)

Tantangan tersebut segera dijawab oleh Freza lewat lagu "Runaway Baby" milik Bruno Mars. Sontak penampilan Freza kembali menuai tepuk tangan meriah .

Penampilan memukau Freza tersebut akhirnya membuat para dewan juri sepakat memilih lelaki asal Pekanbaru ini sebagai juara Bintang Panggung Asik 2017 mengungguli empat kontestan lain seperti Anggi dari Batam, Faim asal Bangka Belitung, Rama dari Makassar, serta Sasha asal Jakarta.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.