Sukses

Andhika Pratama Minta Ussy Tak Terlalu Baik dengan Orang Asing

Nasib apes dialami Ussy Sulistiawaty belum lama ini.

Liputan6.com, Jakarta - Nasib apes dialami Ussy Sulistiawaty belum lama ini. Istri Andhika Pratama itu menjadi korban penipuan tas mewah Hermes. Akibatnya Ussy Sulistiawaty mengalami kerugian Rp 40 juta.

Berkaca dari pengalaman itu, Andhika Pratama pun mengimbau Ussy Sulistiawaty untuk mengubah sikapnya. Andika meminta agar sang istri tidak terlalu baik dengan orang yang baru dikenalnya.

"Dari dulu dia (Ussy) begitu (iba). Saya sering bilang kalau dia jangan terlalu baik dengan orang, apalagi dengan orang baru. Karena belum tentu niat baiknya diterima secara baik pula oleh orang baru tersebut," kata Andhika Pratama di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (4/9/2017).

Hal itu diajarkan Andhika Pratama bukan tanpa alasan. Mantan host acara musik Inbox ini menilai kebaikan Ussy kerap dimanfaatkan orang untuk berbuat kejahatan.

"Ussy itu orangnya sederhana dan terbuka dengan siapapun. Cuma kadang ada orang jahat yang memanfaatkannya," ujar Andhika Pratama.

"Kalau saya tipikalnya sulit dekat dengan orang baru. Saya butuh waktu beberapa kali ketemu, ngobrol dan lainnya. Kalau orang ini saya rasa baik, barulah saya dekat. Ini bukan pilih-pilih teman, tapi lebih waspada aja," ia menandaskan. (Ras)‎

 

 

 

Simak video menarik di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.