Sukses

Tak Cuma Nyanyi, 5 Idola K-Pop Ini Juga Terjun ke Bisnis Kuliner

Mungkin tempat-tempat usaha milik para idola K-Pop ini bisa Anda kunjungi saat berkunjung ke Korea Selatan.

Liputan6.com, Seoul - Korea Selatan dikenal sebagai salah satu surga makanan di Asia. Tak heran jika bisnis kuliner menjadi tren terbaru yang sangat digeluti di sana. Tak cuma pebisnis, para idola K-Pop pun ternyata tak sedikit yang tergiur untuk masuk dalam bisnis ini. 

Mengingat kesuksesan sebagai idola K-Pop bergantung pada popularitas yang naik-turun, tak heran bila banyak dari mereka yang kemudian berinvestasi dalam bisnis ini. Mereka menyisihkan jerih payahnya hasil menari dan menyanyi di atas panggung, untuk membuka restoran atau kafe yang menghiasi beberapa sudut kota di Korea Selatan.

Ada yang membuka kafe dengan tema unik, ada pula yang memilih restoran mewah sebagai bisnisnya.  Kira-kira siapa sajakah mereka? Berikut lima idola K-Pop yang membuka tempat kuliner yang keren:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

1. Jay Park

Sebagai penyanyi, penulis lagu, rapper dan CEO label hip-hop independen AOMG (Above Ordinary Music Group), ternyata Jay Park juga tak segan-segan untuk berwirausaha dalam bidang kuliner.

Jay Park membuka waralaba Café Dudart yang ia peruntukan untuk para penggemar K-Pop dan musik hip hop. Tak hanya aneka kopi dan roti, kafe yang terletak di kawasan Rodeo Street Apgujeong, Seoul ini menawarkan memorabilia dan koleksi edisi terbatas yang diproduksi oleh label rekamannya. Sambil menyelam minum air, bukan?

3 dari 6 halaman

2. Jo Kwon 2AM


Berbeda dengan kafe pada umumnya, Midnight in Seoul Cafe milik Jo Kwon ini memiliki tema yang cukup unik. Kafe ini merupakan kafe sereal pertama yang ada di Korea Selatan.

Awalnya kafe ini dibuka pertama kali oleh penyanyi Yoon Kye-Sang bersama teman-teman artisnya, tetapi dikabarkan bahwa kepemilikannya beralih kepada Jo Kwon. Kafe ini memilki dekorasi ruangan yang sangat lucu, lengkap dengan dinding berwarna pink dan jejeran kotak sereal. Untuk menunya, lebih dari 40 jenis sereal dan aneka topping termasuk kacang-kacangan, buah-buahan, marshmallow dan jeli wine.

4 dari 6 halaman

3. Zico Block B


Yogorino Hongdae Branch adalah toko es krim yang dibuka oleh Zico, rapper yang juga anggota dari boyband Blok B. Yogorino adalah merek pencuci mulut Italia yang menjual yoghurt beku, es krim, parfait dan lainnya.

Toko ini juga menjual minuman seperti kopi, yang pastinya dapat dibeli bersama makanan penutup. Dari seribu cabang toko yang berada di 30 negara berbeda, cabang Hongdae Yogorino adalah satu-satunya toko Yogorino di Korea.

5 dari 6 halaman

4. G-Dragon BIG BANG


Kafe Aewol Monsant yang belokasi di Pulau Jeju merupakan kafe yang cukup terkenal yang dimiliki oleh G-Dragon. Sebagai salah satu member dari grup idola ternama BIG BANG, banyak dari penggemar K-Pop yang berbondong-bondong mengunjungi kafe ini sembari mengunjungi suasana romantis Pulau Jeju.

Kafe ini memiliki kaca yang begitu besar di setiap sisinya dan memiliki interior yang sangat modern. Para pengunjung dapat menikmati makanan dan minuman sembari menyaksikan indahnya pemandangan laut Jeju.

6 dari 6 halaman

5. Donghae Super Junior

'Grill 5 Taco' merupakan restoran masakan Meksiko yang menjual taco dan burrito. Menu paling terkenal dari toko ini adalah makanan Meksiko yang disesuaikan dengan selera Korea Selatan, bernama 'Seoul Fries'. Menu ini berupa kentang goreng dilengkapi bulgogi, krim asam, keju dan bawang merah ditambah dan 'Kimchi Quesadilla' dengan rasa pedas.

Restoran 'Grill 5 Taco' Cheongdam yang dikelola oleh Donghae, anggota Super Junior, dan selalu penuh dengan penggemar Super Junior. Tak heran, pasalnya toko ini, kerap dikunjungi anggota Super Junior. Selain berukuran luas serta memiliki interior berkelas, pengunjung dapat menikmati video Super Junior di salah satu sudut restoran. (Khansa Olivia)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.