Sukses

Syuting Running Man, Kekasih Dikejutkan Kabar Kim Joo Hyuk Tewas

Yang mengharukan, Lee Yoo Young tampak sulit menerima fakta mengenai tewasnya sang kekasih, Kim Joo Hyuk.

Liputan6.com, Seoul Berita tentang tewasnya aktor Korea Selatan Kim Joo Hyuk hadir bagai petir di siang bolong bagi sang kekasih, Lee Yoo Young. Apalagi, saat mendengar kabar duka ini, ia tengah menjalani syuting variety show Running Man yang penuh canda tawa.

Dilansir dari Soompi, Selasa (31/1/2017), syuting yang digelar di Busan tersebut langsung dihentikan. Kekasih Kim Joo Hyuk ini dipersilakan oleh staf Running Man untuk kembali ke Seoul.

	Kim Joo Hyuk [foto: Soompi]

Yang mengharukan, Lee Yoo Young tampak sulit menerima fakta mengenai tewasnya sang kekasih. "Setelah mendengar kabar mengenai kematian Kim Joo Hyuk, Lee Yoo Young berkali-kali bertanya apakah benar bahwa dia (Kim Joo Hyuk) yang meninggal," tutur perwakilan dari Lee Yoo Young.

Rasa duka mendalam yang dirasakan Lee Yoo Young memang bukan satu hal yang mengherankan. Pasalnya, pasangan yang mengakui hubungan mereka secara terbuka sejak Desember 2016 ini memang berniat untuk melangkah ke jenjang yang lebih serius.

 

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Berakhir Tragis

Bulan lalu, Kim Joo Hyuk bahkan mengatakan bahwa ia ingin menikahi Lee Yoo Young dan memiliki anak perempuan dari sang kekasih. Sayang, kisah kasih pasangan yang mengalami cinta lokasi saat syuting film Yourself and Yours ini harus berakhir dengan tragis.

Seperti diberitakan sebelumnya, Kim Joo Hyuk, mengembuskan napas terakhir pada Senin (30/10/2017) di usia 45 tahun. Ia tewas karena mengalami kecelakaan mobil di kawasan Samseong, Gangnam, Seoul, pukul 4:30 sore waktu setempat.

Mobil yang dikendarai Kim Joo Hyuk ditabrak oleh kendaraan lain. Karena kehilangan kendali, mobil yang ia kemudikan ini lantas terguling, menabrak apartemen, dan terbakar.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.