Sukses

Jadi Mahasiswa, Anggika Bolsterli Dipaksa Tinggal di Sini

Syuting di kampus UNPAD Jatinangor meninggalkan kesan tersendiri bagi Anggika Bolsteri.

Liputan6.com, Jakarta Anggika Bolsterli siap kembali tampil dalam film komedi terbaru bertajuk Mau Jadi Apa?. Dalam film yang diangkat dari novel garapan Soleh Solihun itu dirinya berperan sebagai mahasiswa Fakultas Komunikasi (Fikom) Universitas Padjajaran (UNPAD) bernama Fey.

(Liputan6.com/Faisal R Syam)

Ternyata, syuting di kampus UNPAD Jatinangor meninggalkan kesan tersendiri bagi Anggika Bolsteri. Apalagi dirinya 'dipaksa' untuk tinggal bersama dengan mahasiswa UNPAD selama satu bulan.

"Selama syuting aku itu tinggal di apartemen bareng sama anak-anak UNPAD Jatinangor. Jadi, aku ngerasa kaya anak Fikom beneran," ujarnya usai menghadiri acara peluncuran buku dan teaser film Mau Jadi Apa? di Matraman, Jakarta, beberapa waktu lalu. 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Sebulan di Jatinangor

"Aku di sana tinggal selama sebulan di Jatinangor selama satu bulan. Jadi aku merasa spesial banget karena bisa bangun chemistry sesama pemain, sutradara, dan kru kuat," terangnya.

 (Deki Prayoga/bintang.com)

Maklum, Anggika Bolsteri sebelumnya memang belum pernah mengunjungi lokasi yang merupakan perbatasan antara Kabupaten Bandung dan Kota Sumedang itu. "Pernah dengar (Jatinangor) tapi belum pernah ke sana aja karena setahuku Jatinangor itu jauh banget," paparnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.