Sukses

Ini Rahasia di Balik Gaun Kemenangan Kevin Lilliana

Ivan Gunawan butuh empat bulan untuk merancang gaun "Thallasa: Mother of Sea" yang dipakai Kevin Lilliana di ajang Miss International 2017.

Liputan6.com, Jakarta - Putri Indonesia Lingkungan 2017, Kevin Lilliana menorehkan sejarah baru bagi Indonesia. Penampilan memukaunya di ajang Miss International 2017 mengganjar dara 21 tahun itu dengan mahkota juara.

Selain itu, gaun bertema "Thallasa: Mother of Sea" rancangan Ivan Gunawan juga menambah nilai plus penampilan Kevin Lilliana. Terbukti, gaun tersebut menjadi yang terbaik serta membawa pulang kategori Best Dress.

Kevin Liliana memenangkan Miss International 2017 dan gaun yang dikenakannya yang bertema

Rupanya ada banyak rahasia yang terselip di balik pembuatan baju tersebut. Ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (15/11/2017), Ivan Gunawan pun membeberkan pembuatan gaun yang menggambarkan kemaritiman Indonesia ini.

"Judulnya 'Thallasa: Mother of Sea' atau Ibu dari Laut. Karena memang Indonesia punya wilayah laut yang cukup besar, indah dan bisa dijadikan sebuah destinasi wisata," kata Ivan Gunawan.

Mantan kekasih Rossa itu mengaku merampungkan jahitan terakhir gaun untuk Kevin Liliana selama empat bulan. Ivan Gunawan memenuhi detail biru dengan kristal, bordir serta payet. Tak lupa, kilauan swarovski pun membuat kesan gaun "Thallasa: Mother of Sea" kian mewah.

"Baju ini dibuat dengan detail luar biasa. Aku mengerjakannya empat bulan. Ada kristal, bordir dan payet. Bajunya memang kaya akan detail," ucap Ivan Gunawan.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Gaun yang Sopan

Ivan Gunawan (Nurwahyunan/Bintang.com)

"Baju ini juga berbeda dari beauty pageant lainnya. Biasanya kan ada unsur seksinya, tapi saya melihat memang karakter Kevin itu perempuan yang kalem banget. Jadi saya buat bajunya bisa dibilang sopan banget untuk ukuran beauty pageant," lanjutnya.

Terakhir, Ivan Gunawan menuturkan bahwa gaun milik Kevin Liliana dibuat di akhir malam. Sebelum tidur, komentator D'Academy 4 Indosiar itu selalu menyempatkan waktu untuk mencicil pengerjaan gaun "Thallasa: Mother of Sea".

"Gaunnya saya kerjakan setiap malam di atas jam 8. Karena saya pagi dan siang aktivitas seperti biasa, malamnya baru saya kerjakan lagi," ungkap Ivan Gunawan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini