Sukses

Terkuak, Inilah Aktris Cantik Pemeran Mulan Versi Live Action

Liu Yifei mengikis kekhawatiran bahwa karakter Mulan akan diperankan oleh aktris berkulit putih.

Liputan6.com, Los Angeles - Teka-teki soal siapa yang akan memerankan karakter Mulan dalam film versi live-action, terkuak sudah. Putri Disney dari Negeri Tirai Bambu ini akan diperankan oleh seorang aktris Tiongkok bernama Liu Yifei, yang juga dikenal dengan nama Crystal Liu.

Berita yang dimuat secara eksklusif oleh Hollywood Reporter pada Rabu (29/11/2017) ini, membuat banyak pihak lega. Pasalnya, sempat muncul kekhawatiran bahwa akan terjadi whitewashing dalam film ini—di mana tokoh Mulan akan dimainkan aktris berkulit putih.

 

Lui Yifei bukan artis baru di Tiongkok. Ia dikenal dengan sebutan 'Sang Peri' oleh publik di negaranya karena wajah dan citranya yang terlihat tanpa dosa.

Perempuan 30 tahun ini juga dikenal lewat sejumlah drama yang ia bintangi sejak usia remaja, pada era 2000-an. Salah satu filmnya yang paling dikenal adalah The Forbidden Kingdom yang juga dibintangi Jackie Chan dan Jet Li. Ia juga menjadi bintang iklan sejumlah produk, termasuk brand dunia Dior.

Wanita yang pernah bersekolah di Beijing Film Academy ini, fasih berbahasa Inggris karena pernah tinggal di New York saat kecil.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Proses Casting yang Ketat

Liu Yifei mendapatkan peran sebagai Mulan lewat proses penyaringan yang terbilang ketat. Proses casting disebut-sebut telah dilakukan di lima benua dengan lebih dari seribu kandidat.

 	Liu Yifei, pemeran Putri Disney Mulan versi live action (Instagram/ liuyifeibar)

Syarat para kandidat untuk peran ini adalah wanita dari etnis Tionghoa yang memiliki kemampuan seni bela diri, kemampuan berbahasa Inggris, sekaligus memiliki pesona seorang bintang.

Sementara itu proyek film live action Mulan sendiri, akan ditangani oleh sutradara Nicki Caro. Film ini rencananya akan rilis pada 2019 mendatang.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini