Sukses

Singapura - Timor Leste Berebut Tiket ke Top 10 D'Academy Asia 3

Wakil Indonesia kembali meraih standing ovation dari semua komentator di Konser Top 15 Dangdut Academy Asia 3

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Indonesia kembali meraih standing ovation dari semua komentator di Konser Top 15 Dangdut Academy Asia 3 (D'Academy Asia 3), Sabtu (2/11/2017) tadi malam. Setelah Reza Zakaria menyapu bersih dua malam, kini giliran Fildan Rahayu yang mendapat penghormatan tersebut.

Penampilan Fildan yang sudah ditunggu-tunggu memang tak mengecewakan. Pertontonkan kembali kepiawaiannya melantunkan lagu India seperti di Dangdut Academy 4 (DA4) lalu, Fildan sukses membuat panggung bergemuruh lewat alunan lagu "Tum Hi Ho".

Lagu ini dulunya yang pertama kali mengangkat nama Fildan saat dibawakan pada audisi dan kini membuat Fildan kembali bersinar.

Di penjurian, juara DA4 ini pun akhirnya sampai menumbangkan rekor nilai tertinggi milik Reza. Sabet 561 poin, Fildan jauh meninggalkan dua pesaingnya di Grup 5 atau grup terakhir di babak 15 besar. Pasalnya, dua lawan Fildan yaitu Rahila Rashun (Singapura) dan Atanazio Sarmento (Timor Leste) masing-masing hanya meraih 525 dan 500 poin saja.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Rahila Temani Fildan?

Rahila sendiri semalam juga tampil memukau saat nyanyikan lagu "Liku-Liku". Penampilan akademia terbaik dan satu-satunya yang masih tersisa dari Singapura ini bahkan mendapat standing ovation dari komentator senegaranya, Rosalina Musa.

Di sisi lain, tak ada yang spesial pada penampilan Atanazio. Padahal ia bawakan lagu bagus seperti "Mahal". Wajar rasanya jika akhirnya ia menjadi penerima poin terendah sementara.

Jika tak terpeleset, Rahila dipastikan bakal temani Fildan lolos ke Top 10 D'Academy Asia 3. Terlebih melihat jauhnya nilai yang ia raup dengan nilai milik Atanazio. Lolosnya Rahila sendiri nantinya bakal jadi rekor negeri Singa yang akhirnya bisa melangkah lebih tinggi di ajang ini dalam tiga tahun terakhir. Sedang bagi Atanazio, kegagalannya nanti berarti bakal menempatkan Timor Leste dengan hanya satu wakil saja di Top 10.

Siapa yang akhirnya berhasil maju ke babak 10 besar D'Academy Asia 3? Saksikan dalam Konser Result yang akan digelar malam ini mulai pukul 19.00 WIB, hanya di Indosiar.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.