Sukses

David Foster Senang Bisa Manggung di Bekas Pabrik Gula Colomadu

David Foster mengaku sering manggung di tempat bersejarah di dunia. Namun baginya, bekas pabrik gula Colomadu memiliki kekhasan yang berbeda.

Liputan6.com, Jakarta Musisi David Foster melanjutkan konsernya Hitman andi His Friends, di kota Karanganyar, Jawa Tengah, Sabtu (24/3/2018) malam. Uniknya, David Foster dan musisi lainnya akan melakukan konser di tempat bersejarah yakni bekas pabrik gula Colomadu yang sekarang sudah dipugar menjadi De Tjolomadoe. Bisa manggung di tempat bersejarah pun menjadi sesuatu yang berbeda bagi David Foster.

“Saya sangat bangga bisa bermain dengan talenta musisi terbaik dari Indonesia. Dan saya merasa senang bisa ada di sini apalagi bermain di pabrik gula yang sudah ratusan tahun umurnya,” kata David Foster saat jumpa pers di De Tjolomadoe, Karanganyar, Jawa Tengah, Sabtu (24/3/2018).

David Foster mengaku dirinya sering manggung di tempat-tempat bersejarah di seluruh dunia. Namun baginya, bekas pabrik gula Colomadu memiliki kekhasan yang berbeda.

“Saya sudah beberapa kali perform di tempat bersejarah baik museum maupun tempat sejarah lainnya di Amerika dan Eropa. Tapi di sini sepertinya berbeda sekali,” ujarnya.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Tak Sulit

Hal yang sama juga dikatakan oleh CEO Rajawali Indonesia Communication selaku event konsultan. Dirinya mengatakan persiapan konsernya sendiri sudah rampung. David Foster pun tak terlalu sulit ketika diajak untuk manggung di tempat bersejarah itu.

“Kami meyakinkan David Foster bahwa tempat ini punya sejarah bekas pabrik gula dan sudah sedemikian rupa diubah menjadi tempat yang nyaman buat berkesenian dan mampu menggelar konser internasional. Akhirnya ia mau," kata sang promotor Anas Alimi tentang konser yang disponsori PT PP (persero) Tbk.

 

3 dari 3 halaman

Tiket Ludes

Konser Hitman and His Friends sekaligus menjadi momen peresmian gedung De Tjolomadoe untuk umum. Masyarakat bisa datang berwisata ke sana sekaligus membuat pertunjukan atau culture center ke depannya. Tempat ini bisa menampung sekitar tiga ribu orang.

Terkait konser ini, ia menyatakan total 2.100 tiket yang dijual sudah ludes terjual 2 minggu sebelum konser diselenggarakan.

Selain David Foster, konser ini bakal dimeriahkan oleh sederet penyanyi di antaranya Brian Mc Knight, Anggun, Dira Sugandi, Sandhy Sondoro, hingga Yura Yunita.

Sebelumnya dengan tajuk konser yang sama, promtor memanggungkan David Foster dan kawan-kawan di Surabaya. Konser di Dyandra Convention Center itu berlangsung Kamis (22/3/2018) malam. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini