Sukses

Libur Syuting, Aiman Ricky Mengajar Bahasa Inggris

Aiman Ricky isi waktu libur syuting dengan mengajar bahasa Inggris kepada anak-anak yatim piatu dan kurang mampu.

Liputan6.com, Cibubur: Boleh jadi banyak yang tidak tahu kalau artis Aiman Ricky ternyata bisa mengajar. Ditemui di sela-sela waktu luangnya, pemeran Karyo di sinetron Islam KTP ini tengah bersiap mengajar anak-anak yatim piatu di kawasan Cibubur, Jakarta Timur.

"Hari Minggu, gue biasanya selalu mengajar anak-anak yatim dan kurang mampu pelajaran bahasa Inggris, biasa karena gue lahir di Amrik jadi lancar bahasa Inggris dan mau ditularkan ke anak-anak, hehe bohong denk asli Garut," canda Aiman Ricky di Status Selebritis di SCTV, Jumat (27/1).

Aiman menjelaskan kalau kegiatan mengajar itu dilakukan demi membantu sesama yang membutuhkan namun tidak memiliki kesempatan. "Dengan mengajar ini pingin belajar mengenai hidup, jadi terlibatlah mengajar anak-anak yatim ini," jelas Aiman.

Sesampainya di lokasi, Aiman bersama para pengajar lainnya mengajar anak-anak didik mereka mengenai nama-nama bagian tubuh manusia dalam bahasa Inggris.(BJK) 
 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini