Sudah 11 tahun penyanyi Melly Manuhutu yang beragama Kristen membina rumah tangga dengan Aca alias Prakaca Kasmir yang beragama Islam. Selama ini pasangan yang sudah dikaruniai 2 orang anak ini hidup dalam toleransi yang tinggi.
Pada 25 Desember nanti, Melly dan Aca berencana merayakan Natal di rumah. "Ritual wajib, kasih kado untuk anak-anak versi Santa claus," jelas Melly yang kini menggeluti usaha bahan makanan organik. "Setelah itu baru deh mengunjungi keluarga Aca dari pihak mamanya yang juga Kristen," sambung Melly yang baru meluncurkan single berjudul Pergi.
Saat Natal tiba, baik Melly maupun Aca sangat antusias merayakan Natal. "Kalau saat Natal gini, Aca yang paling heboh menghias pohon Natal. Dulu, waktu kami masih tinggal di Cisarua, Acha malah menyiapkan pohon Natal dari cemara betulan," kata Melly Manuhutu yang dihubungi via BlackBerry Messenger (BBM), Ahad (23/12/2012) malam
Pada 25 Desember nanti, Melly dan Aca berencana merayakan Natal di rumah. "Ritual wajib, kasih kado untuk anak-anak versi Santa claus," jelas Melly yang kini menggeluti usaha bahan makanan organik. "Setelah itu baru deh mengunjungi keluarga Aca dari pihak mamanya yang juga Kristen," sambung Melly yang baru meluncurkan single berjudul Pergi.
"Di tanggal 27 nanti giliran mengunjungi keluarga besar aku di Gadog, Bogor," ujar Melly.
Ketika ditanya apa yang membuat pasangan ini tetap harmonis dalam perbedaan, Melly menjawab, "Yang paling penting adalah komunikasi dan saling menghargai."(ROM)