Sukses

Lewat Yayasan, Rissa Susmex Rawat 124 Bocah Penderita HIV/AIDS

Berbekal kepedulian terhadap anak penderita HIV/AIDS, peraih runner-up pertama Putri Indonesia 2002 itu merawat dan mendidik 124 anak kecil yang mengidap penyakit mematikan tersebut.

Sejak tiga tahun terakhir, Meutia Taurissa Susmex atau kerap disapa Rissa Susmex memiliki kesibukan yang mulia. Berbekal kepedulian terhadap anak penderita HIV/AIDS, peraih runner-up pertama Putri Indonesia 2002 itu merawat dan mendidik 124 anak kecil yang mengidap penyakit mematikan tersebut.

Rissa dan beberapa teman artis mendirikan Yayasan Syair yang fokus memerangi HIV/AIDS. "Ini kan yayasan yang bergerak di bidang HIV dan AIDS. Kami fokus kepada anak kecil yang menderita HIV, bukan ke orang dewasa," ungkap Rissa di Kantor Syair, Bendungan Hilir, Jakarta Pusat, Kamis (31/1/2013) siang.

Rissa tidak asal merawat anak yang terkena HIV. "Kebanyakan dari mereka adalah anak tidak mampu yang terkena HIV karena orangtuanya. Kalau dari golongan mampu pasti nggak mau diekspos," ucap wanita kelahiran 25 April 1979 itu melanjutkan obrolan.

Bila banyak yang beranggapan, penderita HIV tidak memiliki masa depan, justru Rissa Susmex menaruh harapan kepada anak-anak yang ia rawat.

"Melihat zaman sekarang generasinya bukan yang kuat, tapi banyak manja, nggak mandiri, nah sementara itu ada anak-anak kecil walaupun hidup dengan penyakit yang tak di mau, kalau dibina bisa lakukan hal kayak anak biasa," ungkap Rissa.

Ia mencontohkan keahlian anak didiknya yang mahir berbahasa inggris. "Mereka jago itu bahasa inggris lho, kalau ada bule mereka berani samperin dan ngobrol lho," pungkas Rissa.(JUL/ANS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.