Sukses

Tak Betah Dirawat, Ashanty Sering Minta Pulang

Hari-hari Ashanty kini banyak dihabiskan dengan beristirahat di kamar perawatan rumah sakit. Sejak didiagnosa menderita penyakit radang selaput otak, praktis segala kegiatan dan aktivitas Ashanty di pentas musik pun terhenti.

Hari-hari Ashanty kini banyak dihabiskan dengan beristirahat di kamar perawatan rumah sakit. Sejak didiagnosa menderita penyakit radang selaput otak, praktis segala kegiatan dan aktivitas Ashanty di pentas musik pun terhenti.

Rupanya, bukan perkara mudah bagi penyanyi berusia 29 tahun itu menjalani hari-harinya dengan berbaring di ruang perawatan. Ashanty bahkan sering meminta untuk dipulangkan dan menjalani perawatan di rumah.

"Tadi dia (Ashanty) nanya, kapan saya boleh pulang sama dokter. Kata dokter sabar dulu saja, nurut apa kata dokter," tutur Anang saat ditemui di Rumah Sakit Metropolitan Medical Center (MMC), Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (21/2/2013).

Anang mengatakan, Ashanty sempat bersikeras kalau dirinya sudah dalam kondisi prima dan siap untuk tampil kembali ke panggung hiburan.

"Dia selalu mikirin kegiatannya, aku bilang ke Ashanty, jangan dipikirin dulu, yang penting dia sehat dulu," tandasnya.

Anang sendiri mengaku kesulitan menghadapi sikap Ashanty yang ingin cepat meninggalkan rumah sakit. Ia bahkan sering meminta bantuan dokter untuk menasehati istrinya itu.

"Dokter sering bilang sabar dulu mbak, kita mau cek dulu sampai oke semuanya, kadang yang dialami kadang keluar kadang enggak, takutnya dibilang sudah enak berkegiatan nanti malah kenapa-kenapa otaknya susah," tuntasnya.(GIE/ROM)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini