Sukses

VIDEO: UN Usai, Febby "Blink" Lega

Kelegaan langsung menghinggapi para siswa kelas XII saat Ujian Nasional berakhir pada Kamis (18/4/2013) kemarin. Tak terkecuali Febby "Blink". Namun salah satu personel girlband Blink ini mengaku sempat jatuh sakit sebelum mengikuti UN.

Raut tegang dan serius tampak menghiasi wajah sebagian besar siswa kelas XII sejak awal pekan ini. Mereka serius menyelesaikan lembar jawaban Ujian Nasional demi mengejar nilai kelulusan yang memuaskan.

Perjuangan mereka akhirnya berujung. Kemarin atau Kamis (18/4/2013) adalah hari terakhir pelaksanaan UN. Kelegaan langsung menghinggapi para siswa kelas XII. Tak terkecuali Febriani Rastanty atau kerap disapa Febby "Blink" yang duduk di bangku kelas XII Sekolah Menengah Atas Negeri 70 di kawasan Bulungan, Jakarta Selatan.

Hanya saja, salah satu personel girlband Blink ini mengaku sempat jatuh sakit sebelum mengikuti UN. Ia pun mengaku saat ini masih sakit. "Suara bindeng, lagi sakit karena kayaknya kecapaian (capek) belajar," tutur Febby kepada tim Hot Shot yang ditayangkan di SCTV, Jumat (19/4/2013).

Ya, Febby termasuk siswa yang jatuh bangun belajar sampai jatuh sakit agar lulus dengan nilai gemilang. Kendati mengaku lega UN berakhir, Febby "Blink" merasa prihatin dengan berbagai masalah yang terjadi, terutama terlambatnya pendistribusian kertas ujian di sejumlah daerah di Tanah Air.(Ans)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.