Sukses

Kiki Amalia Ancam Koran Nonstop ke Jalur Hukum

Kiki Amalia melalui pengacaranya Muhammad Mahdi mengancam akan menyeret koran Nonstop ke jalur hukum.

Kiki Amalia melalui pengacaranya Muhammad Mahdi mengancam akan menyeret koran Nonstop ke jalur hukum. Hal ini terkait pemberitaan Kiki yang diduga memiliki kedekatan spesial dengan Ahmad Fathanah, tersangka kasus suap impor daging sapi.

"Redaksi nonstop harus memuat berita (klarifikasi) ini sebagai penyeimbang. Apabila tidak, kami akan ambil langkah hukum," kata Mahdi dalam jumpa pers di Kawasan Kebayoran Baru, Selasa (14/5/2013).

Pada pemberitaan yang terbit Senin (13/5/2013) itu, disebutkan bahwa Kiki dan Fathanah memiliki hubungan spesial dengan mengutip pernyataan pengacara Farhat Abbas. Dari kedekatan itu pula, rumah tangga kliennya bersama Markus diujung perceraian.

Padahal menurut Mahdi, Farhat mengaku tak pernah mengeluarkan pernyataan tersebut. "Bila ada pernyataan dari Farhat Abbas, sudah kami konfirmasi. Farhat tidak pernah menyebut nama Kiki ataupin inisial KA dan Markus," tutur dia.

Adapun Kiki dalam bantahannya, mengaku sama sekali tak mengenal Fathanah bahkan pernah menerima duit atau barang dari hasil korupsi. Dia begitu syok karena berita tersebut.

"Mana buktinya kalau saya pernah kenal (Fathanah)? Saya tidak pernah tahu," ujar perempuan kelahiran Jakarta 26 November 1981 ini.(Yaz/Mer)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini