Sukses

[VIDEO] Merasa Difitnah, Suami Inggrid Kansil Buat `Sayembara`

Inggrid Kansil dan suami, Syarief Hasan akhirnya bicara kepada media mengenai isu perselingkuhan Inggrid dengan anak tirinya. Sebagai suami, Syarief menjamin isu tersebut fitnah belaka. Syarief yang tak lain Menteri Koperasi dan UKM itu bahkan berani mempertaruhkan mobil mewah hingga jabatannya.

Inggrid Kansil dan suami, Syarief Hasan akhirnya bicara kepada media mengenai isu perselingkuhan Inggrid dengan anak tirinya. Sebagai suami, Syarief menjamin isu perselingkuhan hanya fitnah belaka. Ia juga menjamin istri dan anak-anaknya adalah muslim taat [baca: Isu Selingkuh, Suami Inggrid Kansil: Ini Semua Fitnah].

Seolah ingin menunjukkan dirinya bersungguh-sungguh, Inggrid bersama sang suami pun membuat suatu tantangan sekaligus sayembara. Menurut Syarief, siapa saja yang bisa membutikan rumor tersebut adalah benar adanya berikut bukti otentiknya, maka Menteri Koperasi dan UKM itu berani mempertaruhkan mobil mewah hingga jabatannya.

"Saya katakan bila [fitnah] ini benar, apa pun taruhannya, ya. Mau minta apa pun taruhannya, saya kasih, ya. Kalau ada you wartawan bisa membuktikan...Apa pun yang Anda minta saya kasih. Saya mundur dari menteri pun oke. You minta mobil dari saya, saya kasih," cetus pria bernama lengkap Sjarifuddin Hasan saat menggelar konferensi pers di Jakarta, Kamis 16 Mei 2013 seperti terekam kamera tim Hot Shot.

Awalnya sang menteri memang tak ingin memperpanjang fitnah yang dilontarkan pemilik akun TrioMacan2000 di Twitter. Namun, suami Inggrid Kansil itu berubah pikiran. Kemarin sekitar pukul 17.00 WIB, Syarief mendatangi Markas Kepolisian Daerah Metro Jaya.

"Saya mau melaporkan TrioMacan2000 yang melakukan fitnah terhadap keluarga saya, ini cyber crime," ujar Syarief Hasan [baca: Suami Inggrid Kansil Laporkan TrioMacan2000 ke Polda].

Pasal yang disangkakan ialah pasal 310 dan 311 Kitab Undang-undang Hukum Pidana serta pasal 27 Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik. Ancaman hukuman pun tak main-main, yakni enam tahun penjara.

Anehnya, TrioMacan2000 sendiri mengaku senang dengan pelaporan itu.

"Sesuai dengan Misi Akun ini: Pencerahan, pemberantasan korupsi, penegakkan hukum, pencerdasan bangsa, antikemunafikan, kami tentu senang (dilaporkan)," tulis @TrioMacan2000, kemarin [baca: Dilaporkan Suami Inggrid Kansil, TrioMacan2000 Malah Senang].

Adapun gosip perselingkuhan Inggrid dengan anak tirinya pertama kali muncul dan ramai di Twitter dengan kicauan pemilik akun TrioMacan2000. Dalam salah satu kicauannya, TrioMacan2000 menyebutkan soal adanya istri seorang menteri yang `kuda-kudaan` dengan anak tirinya. Walau tak menyebutkan nama, kicauan itu dianggap mengindikasikan dugaan bahkan suatu fitnah bahwa Inggrid Kansil selingkuh dengan anak tertua Syarief dari istri sebelumnya.(Ans)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.