Sukses

[VIDEO] Usai Diterpa Fitnah, Ini Curahan Hati Inggrid Kansil

Sepekan sudah tudingan perselingkuhan yang menerpa artis sekaligus politisi Inggrid Kansil merebak di Twitter. Kini, Inggrid yang tak lain istri Menteri Koperasi dan UKM ini kembali mencurahkan perasaannya.

Sepekan sudah tudingan pemilik akun Triomacan2000 di media sosial Twitter terhadap Inggrid Kansil bergulir. Mantan presenter dan model yang kini anggota DPR itu bersama sang suami, Menteri Koperasi dan UKM Syarief Hasan, itu pun sudah membantah dan melaporkan fitnah itu kepada kepolisian. Terkait itu semua, Inggrid pun kembali mencurahkan isi hatinya.

Ya, tepat pada 14 Mei silam, Inggrid Kansil dan suami, Syarief Hasan, bicara kepada media mengenai isu perselingkuhan Inggrid dengan anak tirinya. Sebagai suami, Syarief menjamin isu tersebut fitnah belaka. Menteri Koperasi dan UKM itu bahkan berani mempertaruhkan mobil mewah hingga jabatannya [baca: Merasa Difitnah, Suami Inggrid Kansil Buat `Sayembara`].

Bagi Inggrid yang lama berkarier di dunia keartisan, fitnah yang dilontarkan melalui media sosial itu adalah ujian terberat bagi dirinya. "Nggak menyangka terjadi kehebohan dari fitnah murahan yang nggak jelas ini," tutur artis cantik sekaligus politisi kelahiran Cianjur namun berdarah Manado tersebut saat dijumpai tim Halo Selebriti, belum lama ini.

Namun ibu satu anak ini tak mau larut dalam perasaannya. Wanita bernama lengkap Inggrid Maria Palupi Kansil tetap menjalankan aktivitas sebagai politisi yang berkantor di Senayan, Jakarta.

"Meskipun begitu, ini kan panggung politik. [Pada] 2014 kami para politisi juga kembali akan berjuang untuk memenangkan pemilu legislatif nanti. Dan saya merasakan hawanya sudah tahun panas," papar Inggrid.

"Yang menjadi kotor adalah oknumnya...Jadi saya maju terus pantang mundur. Sebesar apa pun badainya, saya tetap memutuskan untuk beraktivitas di dunia politik," pungkas artis yang kini genap berusia 36 tahun.(Ans)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.