Sukses

Semangat Beli Perlengkapan Rumah, Ashanty Masuk UGD

Rasa semangat Ashanty untuk menyiapkan kediaman baru bagi keluarganya tampaknya sedikit berdampak pada kondisi kesehatannya.

Rasa semangat Ashanty untuk menyiapkan kediaman baru bagi keluarganya tampaknya sedikit berdampak pada kondisi kesehatannya. Karena terlalu capai membeli perabot dan menyiapkan kebutuhan untuk rumah barunya di salah satu pusat perbelanjaan di Senayan, pelantun Mengapa Oh Mengapa tersebut sempat mengeluhkan pening di kepalanya dan dilarikan ke rumah sakit terdekat, RSPP (Rumah Sakit Pusat Pertamina) malam tadi. 

Namun setelah diperiksa dokter, untungnya kondisi istri Anang Hermansyah ini baik-baik saja. Menurut manager Ashanty, Joe Mastella yang dihubungi pagi ini mengatakan artis cantik ini baik-baik saja.    

"Nggak papa, dia baik-baik saja kok. Jadi kemarin itu dia cuma kecapekan habis belanja perabotan rumah seharian. Lalu karena sudah malam nggak ada rumah sakit yang buka akhirnya dibawa ke UGD terdekat, RSPP," terang Joe ketika dihubungi via sambungan telepon, Minggu,(26/05/2013).

Saat itu setelah Ashanty mengeluhkan rasa pening di kepalanya, sontak Anang dan keluarganya panik. Untuk menanggulangi segala bentuk kemungkinan yang tidak diinginkan maka dibawalah ibu tiri Aurel itu ke UGD RSPP yang dirasa paling dekat.

"Diperiksa dokter di RSPP, gak papa. Cuma kecapekan saja. Tapi kan kalau dia bilang pusing, aku kan nggak mungkin diemin saja, lagian Ashanty tu kan abis sakit tapi dia nggak bisa diam orangnya. Ada saja yang diurusin," terangnya. Kondisinya saat ini sudah membaik, karena setelah malam itu pun dokter memperbolehkkannya pulang.

Bahkan hari ini 26/05/2013 pun Ashanty sudah berencana mengisi acara di daerah Slipi, Jakarta Selatan. Pihak Manager Ashanty juga berpesan agar tidak terlalu membuat heboh berita ini karena kondisi yang bersangkutan baik-baik saja.

"Sudah pulang kok, bahkan pagi ini sudah akan mengisi acara lagi di daerah Slipi. Pokoknya jangan dibesar-besarkan, Ashanty gapapa kok," pesannya.(Ppt)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini