Sukses

Billy Simpson Bantah Tak Jago Menyanyikan Lagu Indonesia

Menanggapi kritik pemilihan lagu yang diberikan beberapa coach terhadap dirinya, Billy Simpson menyanggah hal itu. Menurutnya, pemilihan lagu adalah hasil dari diskusi dengan coach itu sendiri.

Perjalanan Billy Simpson dalam mengarungi The Voice Indonesia terbilang cukup bagus. Menampilkan performa meningkat di tiap babak, peserta asal Jakarta ini pun tengah bersiap menghadapi pertarungan di babak Grand Final The Voice Indonesia, Minggu (1/6/2013) mendatang.

Meskipun berhasil lolos, namun Billy mendapat catatan dari para coach. Armand mengatakan Billy hanya bagus jika bernyanyi berbahasa Inggris. Glenn Sendiri pun sebenarnya telah menantang peserta 25 tahun tersebut untuk bernyanyi bahasa Indonesia untuk Live Show edisi ke-5 pekan lalu.

Menanggapi hal tersebut, Billy menyanggah bahwa dirinya hanya bagus dalam bernyanyi bahasa Inggris. "Sebenarnya saya banyak kok lagu-lagu berbahasa Indonesia, bahkan di Final nanti saya akan membawakan lagu berbahasa Indonesia dari Nidji," bantah pria kelahiran 17 juli 1987 ini kepada Liputan6.com di Jakarta, Selasa (28/5/2013).

Sebagai WNI, Billy setuju dengan pendapat bahwa lagu Indonesia itu lebih bagus ketimbang lagu berbahasa Inggris. "Dan tentang pemilihan lagu yang kemarin-kemarin di Live Show, itu bukan saya yang memilih. Semua itu hasil diskusi dengan coach," terang Billy lebih dalam.

Meskipun banyak perdebatan, performa terbaiklah yang akan ditampilkan Billy di Grand Final The Voice Indonesia nanti. Membawakan tiga lagu pada Grand Final, mampukah Billy menjadi juara The Voice Indonesia?(Yud/Asw)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.