Sukses

Xerxes Tampil Lebih Garang di 300: Rise of an Empire

300: Rise of an Empire menampilkan kembali King Xerxes dengan lebih lama.

Rodrigo Santoro, pemeran King Xerxes kembali lagi memainkan tokoh tersebut dalam film sekuel 300, yaitu 300: Rise of an Empire. Dalam sebuah trailer baru, film ini akan menampilkan sosok King Xerxes dengan lebih seram dan garang dibandingkan saat muncul di 300 dimana ia kurang memancarkan aksinya.

Trailer yang baru saja ditayangkan, juga turut memperlihatkan kembali Lena Headey yang berperan sebagai istri Leonidas, Queen Gorgo. Sosok Queen Gorgo kini lebih seperti seorang pemimpin yang memiliki wibawa di depan anak buahnya.

Selain itu, akan ada dua tokoh baru bernama Themistocles dan Artemisia yang berperan paling dominan dalam sekuel ini. Karakter Themistocles diperankan oleh Sullivan Stapleton, sementara Artemisia diperankan Eva Green. [Baca: Ini Dia! Sullivan Stapleton & Pasukannya di 300 Rise of an Empire].

Disutradarai oleh Noam Murro, film ini akan menawarkan berbagai macam aksi di tengah peperangan yang lebih seru. Bahkan, diakui oleh Noam bahwa lingkup dunia dan waktu dalam film kedua ini akan lebih luas dari pendahulunya.

Jika ingin melihat aksi Xerxes lebih banyak dan bagaimana perasaan Queen Gorgo setelah kehilangan suaminya, 300: Rise of an Empire akan menjadi jawabannya. Namun sayangnya, penayangan yang seharusnya dijadwalkan pada 2 Agustus tahun ini, malah diundur menjadi 3 Juli 2014 mendatang. Sehingga, para penggemar film 300 harus lebih bersabar lagi.(Rul)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini