Sukses

Legenda Musik Blues Bobby Bland Tutup Usia

Legenda musik blues Bobby Bland tutup usia setelah berjuang melawan komplikasi sejumlah penyakit. Musisi yang dijuluki The Lion of the Blues ini mengembuskan napas terakhir di kediamannya di Memphis, Amerika Serikat, Minggu (23/6/2013) waktu setempat.

Musik Bobby Bland yang pernah meraih Grammy Lifetime Achievement Award pada 2007, begitu dipengaruhi oleh Nat King Cole. Ia juga dijuluki Sinatra of the Blues karena dapat meniru musik Frank Sinatra.

Sebelum meraih penghargaan tertinggi di Grammy, Bobby Bland sudah lebih dulu masuk Blues Hall of Fame pada 1981 dan Rock and Roll Hall of Fame 11 tahun kemudian.

Seiring perkembangan zaman, Bobby Bland mengembangkan blues dengan mencampurkan bumbu R'nB ke dalam kuali musiknya. Kesuksesannya juga diikuti dengan mendirikan grup Beale Streeters yang melahirkan gitaris ternama BB King.

Sebelum merilis Further Up on the Road, Bobby Bland juga pernah bekerja sama dengan Sam Phillips--produser Johnny Cash dan Elvis Presley.(Asw)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini