Sukses

Makna Lebaran Bagi Seleb Bollywood

Beberapa aktris dan aktor Bollywood ternyata ada yang merayakan Idul Fitri. Lalu, apa makna lebaran bagi mereka?

Meski hidup di tengah mayoritas beragama Hindu, aktriis dan aktor Bollywood ada yang merayakan hari Raya Idul Fitri 1434 Hijriah. Mereka pun memiliki pemikiran tersnediri mengenai makna lebaran. Lalu, apa makna Hari Kemenangan bagi mereka?

Menurut Hina Khan, aktris yang bermain dalam Yeh Rishta Kya Kehlata Hai, lebaran adalah hari yang penuh berkah. "Setelah melewati Bulan Ramadhan, ini adalah waktu bagi kami (umat Muslim) untuk merayakan kemenangan," kata Hina Khan, dilansir dari Zeenews, Sabtu (10/8/2013).

Hina Khan akan merayakan lebaran bersama keluarganya. Namun, ia masih harus melakukan pengambilan gambar untuk karya terbarunya.

Hina Khan berharap bisa merasakan nikmatnya makanan tradisonal lebaran biryani dan kebab buatan ibunya. "Saya merayakan lebaran bersama keluarga. Saya memang tak sabar menanti hari ini tiba," tambahnya.

Beda lagi dengan aktor Bollywood Anas Rashid. Aktor yang bermain dalam Kahiin To Hoga memaknai lebaran sebagai hari yang suci. Anas Rashid pun sangat berharap bisa berkumpul bersama keluarganya saat lebaran.

Sayangnya, hal itu tak terjadi. Pasalnya, Anas Rashid menghabiskan waktu lebaran di lokasi syuting. "Biasanya, saya menghabiskan waktu lebaran bersama-sama keluarga. Tapi, tahun ini berbeda. saya harus bekerja," ungkap Anas Rashid.

Namun, Anas Rashid tak menyesalinya berlebaran tak bersama keluarganya. Ia masih bisa merayakan hari kemenangan bersama rekan-rekannya yang merayakan di lokasi syuting.(Des)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.