Sukses

Mudik ke Jogja, Roro Fitria Melakukan 4 Ritual Ini

Selama berlebaran di Jogja, ada 4 ritual khusus yang dilakukan Roro Fitria yang keturunan Raden Patah.

Tinggal dan menjalani aktivitas di Jakarta, tapi artis cantik yang tengah melambung namanya, Roro Fitria tak melupakan kampung halamannya, Yogyakarta. Momen Lebaran dimanfaatkan betul oleh Roro untuk mudik ke Jogja.

Selama berlebaran di Jogja, ada 4 ritual khusus yang dilakukan Roro Fitria yang masih keturunan trah Tirto Sastro Permono, dari silsilah Raden Patah.

1.Takbiran di Mesjid Gedhe
Di malam takbiran, Roro Fitria terbiasa mengumandangkan takbir di Mesjid Gedhe Kauman. "Bersama keluarga besar, aku mengumandangkan takbir di Mesjid Gedhe yang biasa kami sebut sebagai Mesjid Ageng Nyayokyokarto," kata Roro Fitria yang lahir di Yogyakarta, 29 Desember 1987, saat dihubungi Senin (12/8/2013).

2. Sungkeman
"Lebaran hari pertama sungkeman. Dari eyang putri (nenek), eyang kakung (kakek). Dari sillsilah tertua hingga termuda, bopo tuo (pakde), ibu tuo (bude), bopo enom (Om) dan ibu enom (tante), dan seterusnya," jelas Roro Fitria.

3. Ziarah kubur
Masih di hari pertama Lebaran, sore harinya Roro Fitria melakukan ziarah ke makam leluhur. "Kami terbiasa melakukan ziarah dengan membawa bunga setaman, dupa dan air doa," papar Roro Fitria.

4. Open House
"Biasanya di hari kedua, aku menggelar open house. Bersilaturahmi dengan keluarga besar, para tetangga dan lingkungan sekitar," papar Roro.(Rom)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini