Sukses

Boys Over Flowers Vs Boys Before Friends

Kesuksesan drama Korea Selatan Boys Over Flowers rupanya membuat sutradara Hollywood melirik drama ini untuk diproduksi kembali.

Penikmat drama Korea (Kdrama Lovers) pasti masih ingat kan dengan Boys Over Flowers? Drama yang bisa disebut bersejarah ini memang mendulang sukses besar. Drama ini juga melejitkan nama Lee Min Ho dan Kim Hyun Joong, juga kerapkali disebut sebagai wabah utama Hallyu Wave tersebar di dunia [baca: 6 KDrama yang Diadaptasi dari Komik Jepang].

Ceritanya tentang Geum Jan Di--diperankan Koo Hye Sun--adalah seorang gadis yang berasal dari keluarga biasa yang memiliki toko laundry yang terletak di dekat sekolah ternama Shinhwa, sekolah paling bergengsi di Korea Selatan. Geum Jan Di hendak mengantarkan laundry milik salah seorang siswa Shinhwa, ternyata laundry itu milik siswa yang akan bunuh diri karena stress akibat korban bullying dari F4.

Secara kebetulan Geum Jan Di menolong anak itu. Tindakannya segera menjadi perhatian publik hingga akhirnya menyulut kemarahan publik terhadap Shinhwa. Untuk menenangkan kemarahan publik, Geum Jan Di ditawari beasiswa renang untuk dapat bersekolah di Shinhwa. Awalnya ia menolak namun akhirnya menerima setelah keluarganya memaksanya.

Sejak bersekolah di Shinhwa, Geum Jan Di mencoba untuk menghindari konfrontasi dengan F4. Geum Jan Di sadar, apa yang terjadi pada orang-orang  yang berani menentang F4, Gu Jun Pyo (Lee Min Ho), Yoon Ji Hoo (Kim Hyun Joong), So Yi Jung (Kim Bum), dan Song Woo Bin (Kim Joon). Mereka adalah anak-anak paling kaya dan paling berkuasa di sekolah Shinhwa dan di Korea Selatan.

Namun ternyata nasib berkata beda, Geum Jan Di harus berurusan dengan F4 hingga akhirnya mendapatkan perhatian lebih dari mereka. Bahkan, Geum Jan Di pun jatuh cinta pada pemimpin F4 yang angkuh.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman



Kesuksesan drama Korea Selatan Boys Over Flowers rupanya membuat sutradara Hollywood melirik drama ini untuk diproduksi kembali. Dengan garapan sineas Hollywood, drama yang juga mengusung nama F4 ini diadaptasi dengan gaya asal Hollywood dengan judul Boys Before Friends.

Jika biasanya Hana Yori Dango atau Boys Over Flowers bercerita tentang anak-anak sekolah menengah atas, Boys Before Friends mengisahkan kehidupan di kampus. Ellison University adalah sebuah sekolah yang melayani anak-anak dari keluarga yang kaya, terkenal, berasal dari kalangan atas. Setiap tahun, mereka mengadakan audisi untuk menerima siswa yang super berbakat di daerah yang berbeda dan memberi beasiswa penuh untuk menuntut ilmu di universitas tersebut.

Zoey, seorang penari dari keluarga kelas menengah ternyata diterima di Ellison. Pada hari pertama dia menemukan bahwa semua yang ia bayangkan tidak sesempurna kelihatannya. Zoey menjadi saksi murid-murid yang diintimidasi oleh F4, kelompok pria tampan dan kaya yang berkuasa. Zoey pun bertekad untuk bisa lulus dengan baik tanpa mengabaikan situasi yang ada.

Zoey bahkan kerap kali mengutarakan keberatannya terhadap F4. Namun setelah serangkaian acara, dia akhirnya mendapatkan rasa hormat dari F4. Bahkan, cinta dari pemimpin mereka, Liam.

Guna memerankan karakter F4, aktor-aktor baru seperti Joseph Almani (Tao Ming Tse), Trenton Culkin (Hua Ze Lei), Napoleon Tavale (Xi Men), Jason S. Mordeno (Mei Zuo) dipastikan bergabung. Sedang untuk memerankan karakter wanitanya, hadir juga nama Zoey Taylor (Shan Cai). Proyek drama ini pun telah memulai proses syuting pada 21 Oktober 2013 [baca: Tao Ming Tse Versi Amerika, Siap Nonton?].(Des)



* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.