Sukses

Komik One Piece Sudah Dicetak 345 Juta Kopi di Seluruh Dunia!

Penjualan manga One Piece ini, mencakup beberapa jilid yang sudah dipasarkan di 25 negara seluruh penjuru dunia.

Baru-baru ini, tersiar kabar bahwa manga bertema bajak laut One Piece baru saja laris terjual hingga mencapai angka 345 juta kopi di seluruh dunia. Di Jepang, manga karangan Eiichiro Oda ini sudah terjual sebanyak 300 juta kopi.

Terjualnya manga One Piece hingga 300 juta kopi di negara asalnya, sudah diumumkan pada 1 November 2013 lalu dan telah diprediksikan sebelumnya pada akhir Oktober sebelum jilid ke-72 diterbitkan.

Penjualan manga One Piece di luar Jepang hingga bisa mencapai angka 345 juta, mencakup beberapa jilid yang sudah dipasarkan di 25 negara seluruh penjuru dunia.

One Piece kini sudah lebih laris ketimbang judul-judul manga lain yang juga berada di bawah satu penerbit. Manga ini mengalahkan beberapa judul lainnya seperti Dragon Ball dan Naruto.

Dirilisnya volume ke-71, membuat sukses penjualan manga One Piece hingga angka 1,5 juta kopi pada 3 hari pertama sejak diluncurkannya pada Juli tahun ini.

Di Indonesia, manga One Piece semakin diminati untuk terus dibaca oleh generasi muda baru yang semakin bertambah hingga kini.(Rul)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Anime adalah animasi dari Jepang yang digambar dengan tangan maupun menggunakan teknologi komputer.
    Anime adalah animasi dari Jepang yang digambar dengan tangan maupun menggunakan teknologi komputer.

    Anime

  • One Piece adalah sebuah seri manga Jepang yang ditulis dan diilustrasikan oleh Eiichiro Oda.

    One Piece

  • Manga