Sukses

SCTV Sabet Tiga Penghargaan dari KPI

Stasiun televisi SCTV raih tiga penghargaan sekaligus di ajang KPI Award. Acara tersebut dimaksudkan agar stasiun televisi bisa menghasilkan program yang bermanfaat bagi penontonnya.

Liputan6.com, Jakarta: Stasiun televisi swasta SCTV meraih tiga penghargaan sekaligus di ajang Komisi Penyiaran Award (KPI) Award, Kamis (24/3) malam, untuk tiga programnya.  Penghargaan tersebut adalah untuk Kategori Sinetron Lepas Terbaik, Wagina Bicara; kategori Dokumenter, Potret: Anak Baduy Sunat; dan Kategori Talkshow Terbaik, Barometer.

Mengenai hal ini, Ketua KPI Dadang Hidayat mengaku sebagai apresiasi terhadap program yang bermanfaat bagi pemirsanya. "KPI bukan selalu memberi sanksi tapi juga mengapresiasi program yang dianggap edukatif, informatif, dan menjadi hiburan yang sehat," kata Dadang Hidayat seperti dikutip Hot Shot di SCTV, Jumat (25/3).

Dadang juga berharap agar tayangan di televisi dipenuhi program yang bermanfaat. Ajang KPI Award diharapkan juga bisa memacu semua stasiun televisi untuk menghasilkan acara yang baik.(BJK/YUS)



* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini