Sukses

Jebolan AFI Junior, Audy Fristya Akhirnya Rilis Album Solo

Dihadapkan pada pilihan antara sekolah dan nyanyi, Audy Fristya sempat mundur dari dunia musik.

Liputan6.com, Jakarta Nama Audi Fristya terdengar asing di panggung musik. Tapi, debutnya saat mengikuti ajang pencarian bakat Akademi Fantasi Indonesia (AFI) Junior 2004 masih akan terus dikenang. Kala itu, Audi berhasil lolos ke babak grand final.

Meski tak mampu meraih titel jawara, Audi tetap memilih untuk melanjutkan karier bermusiknya bersama Trio Candy yang diperkuat artis Gisella Cindy dan Lydia Lau. Namun sayang, kebersamaan Audi dan Trio Candy tak berumur panjang.

"Waktu itu saya pas banget kelas 3 SMA dan langsung dihadapkan dengan aktivitas yang berhubungan dengan persiapan ujian nasional. Mau nggak mau akhirnya mengundurkan diri dari Trio Candy," papar Audi saat ditemui di Arcadia Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (1/10/2014).

Meski memilih untuk fokus belajar di sekolah, aktivitas Audi di panggung musik sama sekali tak sirna. Selepas SMA, ia tetap melanjutkan karier bermusiknya di kampus.

"Saya juga bikin trio bareng sama senior di kampus, namanya Trio Uno. Tapi itu juga nggak lama karena saya fokus untuk bikin album solo," papar mahasiswi jurusan Komunikasi Massa, London School Public Relations ini.

Kurang dari tiga bulan, Audi berhasil menggarap album bernuansa jazz yang diberi judul Dirimu Dengannya. Nuansa melankolis dan jazzy begitu kental terasa saat mendengar Audi melantunkan lagu yang dibuat oleh Khrisna Siregar, keyboardis band Fusion Stuff.

Tak cuma Khrisna Siregar yang berperan dalam membesut album perdana milik Audi. Sebab, berbagai musisi seperti Aqi Alexa, Fusion Stuff, Inang Noorsaid dan DJ Stroo juga ikut memperkarya warna musik di album jebolan sekolah musik Bina Seni Suara ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.