Sukses

Anak Budi Doremi Terserang Penyakit Kawasaki

Budi Doremi pun tak tahu penyebab anaknya terserang penyakit langka itu.

Liputan6.com, Jakarta
Budi Doremi tengah berbahagia, lantaran rumah tangganya yang dibina bersama Nindy sudah lengkap dengan kehadiran buah hati, Banu Syukur. Namun, Budi bersedih karena putranya  yang berusia satu tahun ini terserang penyakit langka.
 
"Anak gue sekarang umurnya satu tahun, dan sedang terserang penyakit kawasaki. Itu menyerang daya tahan tubuh. Efeknya penyempitan pembuluh darah," ungkap Budi Doremi sedih, di kawasan Radio Dalam, Jakarta Selatan, Jumat (13/3/2015).
 
Budi Doremi pun tak tahu penyebabnya. pelantun 123456 ini justru mengetahui nama penyakit tersebut 10 setelah sang anaknya sakit. "Itu gue tahunya juga dihari ke-10. Dan sampai sekarang nggak tahu penyebabnya, dan benar-benar langka," terangnya.
 
Diakui Budi, anaknya mengalami panas tinggi selama lima hari, kemudian tumbuh jerawat di lidah Banu. Tak lama, kulit tangannya pun terkelupas. "Gue langsung bawa dia ke rumah sakit spesialis kawasaki. Itu pentingnya gaya hidup sehat," papar Budi.
 
Dan kini, Budi Doremi bisa bernafas lega lantaran anak semata wayangnya mulai membaik. "Alhamdulilah sekarang sudah baik. Tetapi bisa kambuh, beberapa bulan nggak boleh lelah," tandasnya.(Fac/Mer)
 
 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini