Sukses

Steven Tyler `Aerosmith` akan Terus Ngerock Sampai Mati

Ia berjanji akan terus berkarya hingga akhir hayatnya.

Liputan6.com, Los Angeles Vokalis Aerosmith Steven Tyler menolak untuk berhenti pensiun. Ia berjanji akan terus berkarya hingga akhir hayatnya.

"Saat Joe (Joe Perry, gitaris Aerosmith) mulai meragukannya (akan nasib Aerosmith), saya bilang: 'Jangan mulai, ini adalah sebuah band, sebuah keluarga'," ujar Tyler seperti dilansir TV3.ie, Minggu (14/6/2015).

Aerosmith

"Saya akan terus melakukannya sampai saya tak mampu berdiri lagi. Saya akan terus berteriak, 'Yeehaa'," tambahnya.

Masih belum jelas apakah Aerosmith akan menelurkan abum lagi atau tidak setelah 15 album yang sukses di pasaran sejak era 1970-an. Album terakhir mereka, Another Dimension (2012) rilis delapan tahun setelah band tersebut vakum.

Bersama gitaris, Joe Perry, vokalis grup band, Aerosmith, Steven Tyler, tampil memukau dalam konser

Sementara Steven Tyler sendiri kini tengah sibuk dengan proyek solo albumnya yang beraliran country.

Baca juga: Steven Tyler `Aerosmith` Rilis Lagu Country

Steven Tyler mengakui kalau sejak kecil dipengaruhi oleh grup musik Everly Brother yang membawakan musik country.

Aerosmith sepanjang perjalanannya di blantika musik dunia telah menjual lebih dari 70 juta keping album di Amerika Serikat saja, menjadikan band ini salah satu band rock Amerika terlaris sepanjang masa. (Gul/fei)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.