Sukses

Syuting di Tiga Negara,‎ Negeri Van Oranje Tayang Desember 2015

Negeri Van Oranje‎ berkisah tentang empat mahasiswa yang diperankan Chico Jerikho, Abimana Aryasatya, Arifin Putra, dan Ge Pamungkas‎.

Liputan6.com, Jakarta Ambisi Falcon Pictures menyajikan gambar-gambar berkualitas di film Negeri Van Oranje bisa disaksikan dalam dua bulan mendatang. Dari rilis yang diterima Liputan6.com, film garapan Endri Pelita itu akan tayang 23 Desember 2015.

Negeri Van Oranje ialah film kesekian dari Falcon Pictures yang menawarkan setting cerita di luar negeri. Sebelumnya, rumah produksi milik HB Naveen ini juga pernah jor-joran lewat film Haji Backpackers yang syuting di sembilan negara.

Beda dari Haji Backpackers,‎ Negeri Van Oranje syuting di Belanda, Cekoslovakia dan Indonesia. Tiga negara tadi ialah benang merah untuk cerita lima mahasiswa asal Indonesia yang mengejar gelar master di Belanda.

Salah satu adegan dalam film Negeri Van Oranje. [Foto: Falcon Pictures]

Baca juga: Penonton Lesu, Kenapa Falcon Nekat Bikin Film di Luar Negeri?

"‎Saat ini film Negeri Van Oranje sudah masuk proses pasca produksi. Kami sedang menjalani proses grading, scoring dan musik," kata Frederica, produser film ini.

Mengutip cerita, Negeri Van Oranje‎ berkisah tentang empat mahasiswa yang diperankan Chico Jerikho, Abimana Aryasatya, Arifin Putra, dan Ge Pamungkas‎. Persahabatan mereka kian berwarna dengan kehadiran si cantik Tatjana Saphira.

Baca juga: REVIEW Comic 8: Casino Kings-Part 1

‎"Premisnya cinta dan persahabatan. Disini kita bisa bahwa rintangan dan cobaan justru bisa memperkuat persahabatan," jelas Frederica. (Jul/Ade)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini