Sukses

Berjiwa Sosial Tinggi, Ellen DeGeneres Terima Penghargaan PCAs

Ellen DeGeneres terima penghargaan sebagai sosok yang berjiwa sosial dari People Choice Awards 2016.

Liputan6.com, Los Angeles - Ajang penghargaan tahunan People Choice Award kembali digelar di awal 2016. Sejumlah nama telah dipersiapkan sebagai pemenang, salah satunya Ellen DeGeneres.

Selama ini, Ellen DeGeneres biasa dikenal sebagai salah satu komedian dan pembawa acara televisi kenamaan di Hollywood. Namun, di balik profesinya sebagai seorang penghibur, Ellen rupanya memiliki jiwa sosial yang tinggi.

tmhome.com

Atas perbuatannya yang mengagumkan, Ellen menerima penghargaan sebagai Favorite Humanitarian dalam ajang People Choice Award yang digelar Rabu (6/1/2016), dipersembahkan oleh perusahaan farmasi asal Amerika, Walgreens.

Ellen memberikan sumbangan tahunan yang dipersembahkan oleh Walgreens kepada Rumah Sakit Anak St Jude. Pembawa acara Ellen DeGeneres Show itu tentunya merasa sangat terhormat dengan penghargaan yang diberikan kepadanya tersebut.

Ellen DeGeneres Terima Penghargaan dari People Choice Award

"Aku merasa sangat terhormat menerima penghargaan Humanitarian dalam People Choice Award. Penghargaan ini menambah kesempurnaan hidupku," ujarnya.

Presenter yang dikenal kocak itu merasa cukup aneh dengan penghargaan yang diterimanya kali ini. Namun ia mengaku senang bisa memberikan kebahagiaan bagi orang lain terutama yang membutuhkan.

fansshare.com

"Dari sekian penghargaan yang pernah kuterima selama ini, inilah yang paling terasa aneh karena aku menerima penghargaan sebagai orang yang baik dan itulah yang sepantasnya kita lakukan kepada satu sama lain sesama manusia," pungkasnya usai menerima piala penghargaan.

Selain penghargaan ini, Ellen juga menjadi salah satu nominasi dalam kategori pembawa acara talkshow terfavorit di People Choice Award. Sebelum Ellen, Sandra Bulock, Jennifer Hudson dan Ben Affleck juga pernah menerima penghargaan yang sama di tahun sebelumnya. (Eka/Mer)*

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.