Sukses

Ini Alasan Polisi Tak Izinkan Saipul Jamil Dirawat di Rumah Sakit

Sebelumnya, pengacara Saipul Jamil kecewa karena kliennya tak diizinkan dirawat di rumah sakit.

Liputan6.com, Jakarta Saipul Jamil sempat dilarikan ke Unit Gawat Darurat (UGD) Rumah Sakit Mitra Keluarga Kelapa Gading, Jakarta Utara, tiga hari yang lalu. Kemarin, Rabu (2/3/2016) kesehatan pria yang kerap disapa Bang Ipul ini kembali menurun, sehingga harus memanggil dokter dari Polda Metro Jaya.

Tim kuasa hukum Saipul Jamil menginginkan agar kliennya tersebut dirawat di rumah sakit. Namun hal tersebut ditolak oleh penyidik dari kepolisian. Polisi beralasan, kondisi Saipul Jamil masih baik-baik saja dan tak perlu dirawat. Keputusan polisi ternyata membuat kecewa pihak Saipul Jamil.

 Saipul Jamil (Liputan6.com/Faisal R Syam)

Kapolres Jakarta Utara, Kombes Daniel Bolly Tifaona, memberikan klarifikasi atas pernyataan pengacara Saipul Jamil. Menurut Daniel, polisi menolak mengizinkan Saipul Jamil dirawat atas saran dari dokter.

"Begini, yang menyatakan sakit itu misal saya boleh mengeluh, Anda boleh mengeluh sakit. Nah, SOP di kami, tersangka yang ditahan itu begitu mengeluh sakit, akan dipanggil dokter dari RS Polri," kata Daniel dihubungi via telepon, Kamis (3/3/2016).

"Karena kalau panggil dokter pribadi, banyak contoh yang sehat jadi sakit sehingga SOP yang sudah diatur, apabila tahanan sakit yang periksa itu adalah dokter kita. Kalau memang perlu dirawat inap, dokter kita yang kasih surat, dan itupun rujukannya pasti ke RS Polri," kata Daniel menjelaskan.

Pedangdut, Saipul Jamil. (Twitter @saipul_jamil)

Dengan begitu, Daniel pun meminta kepada tim kuasa hukum Saipul Jamil agar bertindak secara profesional. Kuasa hukum tak bisa memastikan kondisi kesehatan seseorang, karena kuasa hukum bukanlah seorang dokter.

"Jadi saya mau luruskan, ada omongan dari pengacara SJ bahwa minta izin untuk rawat inap. Nah ini tolong bedakan antara profesi pengacara dengan dokter. Kalau pengacara jangan berubah jadi dokter. Yang bisa menyatakan perlu dirawat inap itu dokter. Permohonan pengacara minta dirawat inap pasti karna SJ, tetapi jangan disulap pengacara SJ berubah jadi dokter," sindir Daniel. (Fac/fei)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini