Sukses

Film Baru Song Joong Ki Diputar dalam Festival Film di Spanyol

Film terbaru Song Joong Ki The Battleship Island masuk dalam Festival Film Internasional Sitges di Katalunya, Spanyol.

Liputan6.com, Seoul - Setelah sukses di Asia, film terbaru Song Joong Ki Battleship Island siap merambah Eropa. Film berlatar Perang Dunia II ini akan diputar dan dikompetisikan dalam Festival Film Internasional Sitges di Katalunya, Spanyol.

Festival Film Sitges merupakan salah satu festival film terkemuka di dunia. Bertempat di pinggiran Kota Barcelona, acara ini akan digelar pada 5-15 Oktober 2017 mendatang.

Dilansir dari Yonhap, Senin (28/8/2017), film yang dibintangi Song Joong Ki, Hwang Jung Min, So Ji Sub, dan Lee Jung Hyun ini akan diperkenalkan sebagai film paling menonjol tahun ini. CJ Entertainment, yang memproduksi film ini mengklaim bahwa hal ini adalah hasil dari pilihan juri dan penonton.

Battleship Island akan menjadi film keenam Ryoo Seung Wan yang diputar dalam festival ini. Sebelumnya, lima film karya Ryoo Seung Wan, seperti Arahan (2004), The City Of Violence (2006), The Unjust (2010), Mad Sad Bad (2014), dan Veteran (2015), juga pernah diputar di festival film ini.

Bahkan, tiga dari judul lima film yang diputar, Veteran, Mad Sad Bad, dan The Unjust berhasil mendapatkan penghargaan film panjang terbaik untuk kategori film Asia. Selain itu, pada 2011 Ryoo Seung Wan pernah didaulat untuk menjadi juri di perhelatan bergengsi ini.

Sementara itu, Song Joong Ki dan beberapa pemain Battleship Island telah selesai menjalani rangkaian promosinya. Walaupun film ini sempat menuai kritik di negara asalnya, di beberapa negara film ini justru menuai pujian.

Bahkan di Indonesia, film yang bercerita mengenai penderitaan rakyat Korea Selatan yang bekerja di perusahaan tambang milik Jepang ini, berhasil mengalahkan rekor jumlah penonton Spiderman Homecoming.

 

Simak video menarik di bawah ini :

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.