Sukses

Cerita Melly Goeslaw Bertemu Anak Palestina Bikin Haru

Melly Goeslaw berhasil mencapai perbatasan Suriah dengan selamat.

Liputan6.com, Jakarta Melly Goeslaw dan rombongan dari Indonesia, akhirnya sampai juga ke perbatasan Suriah dengan selamat, setelah sempat mampir ke Istanbul, Turki. Ia pun berhasil menyampaikan amanah masyarakat Indonesia pada penduduk Palestina.

Melly Goeslaw memberikan langsung sumbangan pada masyarakat Palestina (Foto: Instagram)

Tak henti-hentinya Melly Goeslaw berdoa agar rombongannya bisa dengan leluasa masuk ke tempat pengungsian penduduk Palestina. Di sana, pencipta lagu "Tegar" ini pun terenyuh melihat kondisi tempat tinggal mereka.

Melly Goeslaw pun merekam setiap jejaknya selama berada di sana, yang kemudian diunggah di akun Instagram Storynya, Rabu (20/12/2017) waktu Indonesia.

Melly Goeslaw memberikan bantuan dari Indonesia pada masyarakat Palestina (Foto: Instagram)

Di sana, Melly Goeslaw pun bertemu banyak anak-anak kecil. Ia pun merasa sedih melihat anak-anak tersebut tak bisa menikmati hari-harinya seperti yang lain.

 

 

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Ingin Adopsi

Di salah satu foto yang diunggah Melly Goeslaw di akun Instagramnya, Melly mengendong salah satu anak yang tengah menangis.

Di situlah jiwa keibuan Melly Goeslaw terpanggil. Dirinya ingin sekali mengadopsi anak-anak di sana untuk dibawa ke Indonesia.

3 dari 3 halaman

Mata Sedih

Walau anak-anak itu bermain bersama teman sebaya, namun keterbatasan membuat mereka tak leluasa untuk menikmati hidupnya. Untuk itulah, Melly Goeslaw ingin membawanya pergi.

Tidak sekedar melihat, bahkan Melly berusaha untuk berinteraksi menanyakan nama mereka. Bahkan, tak jarang Melly memuji paras tampan dan cantik anak-anak di sana. (Instagram/melly_goeslaw)

Dalam keceriaan tersimpan duka yang mendalam bagi anak-anak Palestina ini. Lihat saja mata seorang anak yang terlihat sedih, berpose dengan Melly Goeslaw.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.