Sukses

The Croods, Flintstones Versi Animasi Komputer?

Anda masih ingat dengan The Flintstones, kartun serta film yang mengambil tema jaman prasejarah itu? Sekarang suasana di film serta kartun tersebut bisa dirasakan dalam format yang berbeda melalui The Croods.

Apakah anda masih ingat dengan The Flintstones, kartun serta film yang mengambil tema jaman prasejarah itu? Kalau ingat, sekarang suasana di film serta kartun tersebut bisa dirasakan dalam format yang berbeda melalui film The Croods.

Film animasi 3D garapan sutradara Kirk DeMicco dan Chris Sanders ini bersetting di era prasejarah dengan nuansa primitif ala film The Flintstones.

Dikisahkan, pada era yang dikenal dengan nama Croodacious, bumi masih menampakkan keindahan alamnya. Namun pada suatu hari, gempa melanda bumi yang membuat satu keluarga meninggalkan tempat tinggalnya demi mencari tempat baru yang lebih layak disinggahi.

Sang kepala keluarga yang bernama Grug (Nicolas Cage) suatu hari bertemu dengan pengembara bernama Guy (Ryan Reynolds) dan putrinya (Emma Stone) yang membuat keadaan keluarganya menjadi lebih buruk. Para pengembara tersebut melakukan suatu pencarian yang sangat bertentangan dengan prinsip tradisi masa lalu yang dianut Grug.

Film ini menarik, karena banyak adegan-adegan yang sangat bernuansa prasejarah. Namun sayangnya di trailer maupun poster film ini tidak terlihat penampakan dinosaurus, sehingga nuansa The Flintstones sepertinya akan sedikit kurang terasa.

Bagi yang penasaran atau ingin menonton film ini bersama keluarga, bisa langsung datang ke bioskop kesayangan anda. Film ini sudah tayang sejak 22 Maret kemarin.(Rul)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini