Penyanyi senior Vina Panduwinata melontarkan ungkapan positif terhadap perkembangan musik Indonesia. Di mata Vina, negeri ini memiliki banyak penyanyi bervokal emas yang siap menggebrak pentas internasional.
Hal itu dikatakan Vina usai konferensi pers Kemang Fashion Week Diva Glam di Lippo Mall Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (4/4) siang. Bahkan Vina juga mengklaim kalau Indonesia saat ini menjadi barometer Asia dalam urusan bermusik, menyaingi Philipina dan Thailand yang selama ini lebih mendominasi.
"Penyanyi sekarang banyak yang bagus. Indonesia itu barometernya Asia, tandingannya Filipina," ujar wanita yang dijuluki Si Burung Camar tersebut.
Dari banyak bakat-bakat baru, salah satunya yang membuat Vina terpukau ialah suara emas Cakra Khan. Menurut Vina, pelantun Harus Terpisah itu harus mengembangkan bakatnya.
"Mama baru ketemu pertama dengan Cakra Khan, tapi sudah tahu orangnya. Pokoknya ada Cakra, surprize lah ya. Orang itu harus melebarkan sayap ya," tandas Vina. (Fei)
Hal itu dikatakan Vina usai konferensi pers Kemang Fashion Week Diva Glam di Lippo Mall Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (4/4) siang. Bahkan Vina juga mengklaim kalau Indonesia saat ini menjadi barometer Asia dalam urusan bermusik, menyaingi Philipina dan Thailand yang selama ini lebih mendominasi.
"Penyanyi sekarang banyak yang bagus. Indonesia itu barometernya Asia, tandingannya Filipina," ujar wanita yang dijuluki Si Burung Camar tersebut.
Dari banyak bakat-bakat baru, salah satunya yang membuat Vina terpukau ialah suara emas Cakra Khan. Menurut Vina, pelantun Harus Terpisah itu harus mengembangkan bakatnya.
"Mama baru ketemu pertama dengan Cakra Khan, tapi sudah tahu orangnya. Pokoknya ada Cakra, surprize lah ya. Orang itu harus melebarkan sayap ya," tandas Vina. (Fei)